Suara.com - Fuji menceritakan kembali detik-detik keluarganya mendapat kecelakaan yang menimpa Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. Mereka yang awalnya enggan mencari tahu mendadak histeris mengetahui fakta sebenarnya.
Saat kejadian nahas itu terjadi pada Kamis, 4 November 2021, Fuji berada di rumah. Ia yang tak memegang ponsel mengetahui informasi kecelakaan dari asisten rumah tangga.
"Aku yang kenapa sih? Terus telepon Joddy, abangku sama ka Vanes tapi nggak diangkat sama sekali," kata Fuji di kanal YouTube TS Media, Minggu (21/11/2021).
Sementara itu saudara Fuji yang lain, Fadly Faisal mendapat kabar kecelakaan dari kakaknya.
Baca Juga: Dikira Aji Mumpung, Ayah Vanessa Angel Panen Kritikan
"Abangku kirim foto mobil (kecelakaan)," kata Fadly Faisal.
Adik ipar Vanessa Angel ini kemudian memastikan kabar yang ia dengar dengan menghubungi sang ibu.
"Dia udah nangis-nangis. Otakku sudah semraut, nggak tau kabar kelanjutanya pokoknya packing (mau ke Surabaya)," kata Fuji.
Fuji akhirnya berangkat ke Surabaya dengan keluarga. Namun diperjalanan mereka mendapat telepon dari polisi.
"Aku loudspeaker ini, jenazahnya mau diantar nanti malam," ucap Fuji mengulang perkataan polisi.
Baca Juga: Trauma Kehilangan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Gala Lupa Cara Jalan
Fuji bersama keluarga yang mendengar kabar tersebut merasa syok. Terlebih saat mengetahui dua kakaknya tewas di tempat sebelum akhirnya bisa diselamatkan ke rumah sakit.
"Wah, benar-benar histeris banget. Aku di mobil, semua pada teriak," kata Fuji.
Polisi lantas meminta Fuji dan keluarga putar balik. Sebab mereka akan mengantar jenazah Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah ke Jakarta.
Hingga saat ini, dua adik Bibi Ardiansyah tersebut masih tak percaya kakak mereka telah tiada. Fadly Faisal bahkan masih menganggap suami Vanessa Angel itu beraktivitas sehari-hari.
"Belum nyata banget. Mungkin dia masih kerja, karena kami terbiasa nunggu di rumah, terus balik lagi," kata Fadly Faisal.