"Awalnya saya cuekin, tapi kok hati rasanya nggak terima karena orang lain sudah termakan HOAKS," tegas Tantri Kotak.
![Potret Body Goals Tantri Kotak.. [Instagram/tantrisyalindri]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/11/46122-potret-body-goals-tantri-kotak.jpg)
Tantri Kotak menuturkan ia menjalani diet dan pola hidup sehat, dengan berkonsultasi pada dokter.
"Nggak ada penggunaan obat atau pelangsing badan yang iklannya sembarangan," ucapnya.
Untuk itu, Tantri Kotak meminta kepada oknum tersebut untuk menurunkan postingan dan tidak lagi menggunakan namanya.
"Beberapa sudah ditegur, tapi masih aja bandel. Bantu report yuk," ajak Tantri.