Suasananya Bikin Betah, 5 Artis Ini Punya Vila Mewah di Bali

Nur Khotimah Suara.Com
Jum'at, 19 November 2021 | 21:48 WIB
Suasananya Bikin Betah, 5 Artis Ini Punya Vila Mewah di Bali
Pasangan selebritis Anang dan Ashanty tertawa saat ditemui awak media di Gedung Reskrimum, Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (7/8). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bukan rahasia lagi kalau Pulau Bali mempunyai daya tarik sendiri di hati banyak orang yang pernah mengunjunginya. Tidak terkecuali para artis Tanah Air yang akhirnya terpikat dengan keindahan Bali dan memutuskan untuk memiliki vila di sana.

Dengan semua pesona yang ditawarkannya, tak heran jika banyak orang yang berbondong-bondnong mendatangi pulau tersebut setiap saat. Bahkan, para artis ternama tanah air juga sampai memborong tanah dan membangun vila mewah di Pulau Dewata tersebut, lho. 

Sejumlah artis sengaja membangun vila untuk tujuan bisnis dan menambah pundi-pundi rupiah. Tapi ada juga artis yang memiliki vial di Bali sebagai tempat tinggal atau sekedar rumah singgah ketika berada di sana. Kira-kira, siapa saja artis punya vila di Bali? Cari tahu jawabannya di bawah ini, ya!

1. Christian Sugiono

Artis Punya Villa di Bali (Instagram/@villadesugibali)
Artis Punya Villa di Bali (Instagram/@villadesugibali)

Tak hanya punya karier yang bagus di dunia entertainment, pasangan artis Christian Sugiono dan Titi Kamal juga telah membangun kerajaan mereka di dunia bisnis, lho. Selain merambah ke bisnis kuliner yang paling banyak digandrungi oleh para artis, Christian Sugiono dan Titi Kamal juga menginvestasikan aset mereka untuk bisnis properti.

Saat ini, pasangan artis yang jauh dari gosip miring ini bahkan sudah memiliki tiga villa yang tersebar di tiga daerah yang berbeda di Pulau Bali, lho. Masing-masing dari vila yang diberi nama Villa Juna Bali, Villa de Sugi, dan Villa Kamalia, tersebut juga memiliki fasilitas yang lengkap dan suasana yang nyaman.

2. Tamara Bleszynski

Artis Punya Villa di Bali (Instagram/@tehmanisbali)
Artis Punya Villa di Bali (Instagram/@tehmanisbali)

Aktris senior Tamara Bleszynski juga memiliki properti yang didesain mirip vila di Bali, lho. Bukan untuk disewakan, villa yang berlokasikan di kawasan Canggu, Bali, tersebut justru ia tempati sendiri dan ada juga yang dijadikan restoran.

Apalagi, sejak vakum dari dunia entertainment, Tamara memutuskan untuk tinggal di Bali bersama putra bungsunya yang bernama Kenzou. Meskipun untuk hunian pribadi, suasananya yang asri dan nyaman tersebut sangat mirip dengan vila-vila di Bali pada umumnya, lho.

Baca Juga: 7 Pernikahan Artis yang Berjalan Kurang dari Setahun, Reza DA Cuma 8 Bulan

3. Jessica Iskandar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI