Shenina Cinnamon Bangga Jadi Duta Jakarta Film Week 2021

Yazir FaroukIsmail Suara.Com
Jum'at, 19 November 2021 | 09:53 WIB
Shenina Cinnamon Bangga Jadi Duta Jakarta Film Week 2021
Potret Shenina Cinnamon pakai makeup tebal. (Instagram/shenacinnamon)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ajang Jakarta Film Week (JFW) 2021 resmi dibuka pada Kamis (18/11/2021). Aktris Shenina Cinnamon didapuk sebagai duta ajang festival film tersebut.

"Aku sendiri seneng banget akhirnya Jakarta mempunyai festival film internasional yaitu Jakarta Film Week," kata Shenina, saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (18/11/2021).

Jakarta Film Week. (Dok. Jakarta Film Week)
Jakarta Film Week. (Dok. Jakarta Film Week)

Menjadi Duta JFW, tugas pokok Shenina adalah mempromosikan ajang tersebut seluas-luasnya.

"Aku juga bahas ke semua orang untuk ngajak mereka untuk datang ke sini juga. Dan kayak tadi akhirnya aku menghadiri juga mewakilkan generasi muda untuk datang ke sini. Aku pengen semua orang tahu dan datang ke Festival Film Week," ujarnya.

Baca Juga: Gubernur Anies Baswedan Resmi Buka Festival Jakarta Film Week

Saat pembukaan Jakarta Film Week, Shenina turut mendampingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Di situ bintang Penyalin Cahaya menjelaskan beberapa film yang diputar.

Shenina mengaku senang karena banyak film berkualitas yang diputar di gelaran pertama JFW ini.

"Aku merasa di sini tuh untuk pertama kalinya antusiasnya tinggi. Sampai banyak film-film di luar negeri yang ikut ke sini, tayang di sini, bahkan banyak juga world primier di Jakarta Film," katanya.

Shenina Cinnamon. (Instagram/shenacinnamon)
Shenina Cinnamon. (Instagram/shenacinnamon)

Shenina berharap di tahun depan semakin banyak film-film yang bagus yang bisa meramaikan festival film yang prakarsasi Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta itu.

"Aku pribadi bangga dan mewakilkan festival ambasador, aku pengen ke depannya mungkin akan banyak film bagus yang ikut kompetisi kompetisi di sini," ujarnya.

Baca Juga: Dukung Ekosistem Perfilman Lokal, Jakarta Film Week Kembali Digelar

"Aku juga berharap ke depannya semakin banyak film yang bisa dipertemukan kepada penonton yang untuk pertama kali di sini juga," katanya lagi.

Kegiatan festival secara offline digelar di CGV, Cinema XXI dan Hotel Ashley. Sementara pemutaram film secara online tayang di vidio.com. JFW 2021 digelar mulai dari 18 hingga 21 November mendatang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI