3. Hwarang: The Poet Warrior Youth (2016)
![Drama yang dibintangi Park Hyun Sik. [IMDb]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/16/53983-drama-yang-dibintangi-park-hyun-sik.jpg)
Drama saeguk berjudul Hwarang ini merupakan drama Park Hyung Sik di mana ia memerankan tokoh utama untuk pertama kalinya. Dalam drama ini, ia berperan sebagai Sam Maek Jong, raja muda yang diasingkan oleh ibu kandungnya untuk keamanannya sebelum resmi naik takhta. Demi menjaga identitasnya tetap tak diketahui, siapa pun yang pernah melihat wajah raja muda ini akan dibunuh.
Tanpa sepengetahuan sang ratu, Sam Maek jong memutuskan untuk bergabung dengan pasukan elite Hwarang dengan nama samara Kim Ji Dwi. Keputusannya tersebut mempertemukannya dengan Moo Myung yang berencana membalaskan dendam sahabatnya yang tewas terbunuh karena ketahuan melihat wajah sang raja muda.
4. Strong Woman Do Bong Soon (2017)
![Drama yang dibintangi Park Hyun Sik. [IMDb]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/16/48265-drama-yang-dibintangi-park-hyun-sik.jpg)
Menyusul kesuksesan drama Hwarang, Park Hyung Sik kembali dipercaya untuk menjadi pemeran utama dalam drama berjudul Strong Woman Do Bong Soon. Dalam drama ini, ia berperan sebagai Ahn Min Hyuk yang merupakan seorang CEO muda di perusahaan game.
Tanpa sengaja melihat kemampuan super seorang wanita bernama Do Bong Soon, Ahn Min Hyun yang mendapat ancaman dari orang tak dikenal pun berniat untuk menjadikannya sebagai bodyguard pribadinya. Setelah melalui banyak hal bersama, Ahn Min Hyuk pun menaruh perasaan pada pengawal pribadinya yang super kuat dan menggemaskan tersebut.
5. Suits (2018)
![Drama yang dibintangi Park Hyun Sik. [IMDb]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/16/18990-drama-yang-dibintangi-park-hyun-sik.jpg)
Drama terakhir yang dibintangi oleh Park Hyung Sik sebelum Happiness berjudul Suits yang tayang pada tahun 2018 lalu. Dalam drama tersebut, Park Hyung Sik bertemu dengan Go Yeon Woo, seorang pemuda cerdas dengan daya ingat kuat dan kemampuan analisis yang tajam. Sayangnya, Go Yeon Woo yang tak memiliki ijazah hukum tersebut bekerja paruh waktu sebagai kurir narkoba demi mengobati neneknya.
Choi Kang Seok yang merupakan pengacara terbaik di Korea terkesan dengan kemampuan Go Yeon Woo. Ia akhirnya meminta Go Yeon Woo untuk meninggalkan pekerjaannya sebagai kurir narkoba dan bergabung dengannya di firma hukum.
Baca Juga: Sinopsis Happiness, Drama Korea Baru Dibintangi Han Hyo Joo dan Park Hyung Sik
Itulah lima drama Park Hyung Sik yang tak boleh kalian lewatkan. Sudah nonton semua drama di atas? Meskipun mengawali karier sebagai seorang penyanyi idola, kemampuan akting Park Hyung Sik tak bisa diremehkan, bukan?