Pacar Tanya Kemungkinan Gita Sinaga Pindah Agama, Ini Jawabannya

Senin, 15 November 2021 | 16:02 WIB
Pacar Tanya Kemungkinan Gita Sinaga Pindah Agama, Ini Jawabannya
Gita Sinaga [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Gita Sinaga tengah menjalin hubungan asmara dengan pesinetron Habibi Hood. Berbeda agama, keduanya sudah saling menerima satu sama lain.

Namun, hal itu belum berlaku buat keluarga Habibi. Terbukti, mereka kerap bertanya kelanjutan hubungan mereka mengingat perbedaan agama.

Gita Sinaga [Suara.com/Ismail]
Gita Sinaga [Suara.com/Ismail]

Mengejutkan, Habibie sampai bertanya langsung pada sang pacar tentang kemungkinan pindah agama.

"Mungkin nggak sih Gita Sinaga masuk Islam?" tanya Habibi Hood ke Gita Sinaga dikutip dari YouTube PantenginTV, Senin (15/11/2021).

"Tante aku pada nanya ke mama, 'itu Habibie sama Gita beneran? terus gimana jadinya?'" kata Habibi lagi.

Reaksi Gita Sinaga tampak canggung seraya tertawa menyeringai. Ia pun menjawabnya dengan pengandaian.

"Kalau tiba-tiba aku nyaman di Budhis, aku ngerasa nggak boleh itu terhalang karena campur tangan manusia," jawab Gita Sinaga.

"Jadi itu harus yang nyaman di hati aku," katanya lagi.

Habibi Hood [Instagram/habibihood]
Habibi Hood [Instagram/habibihood]

Gita Sinaga kemudian menjelaskan lebih detail soal keyakinan yang dipegangnya sekarang. Menurut dia, jika seseorang berkhianat pada Tuhan dan keyakinan di nuraninya demi pernikahan, hasilnya tak akan berujung baik.

Baca Juga: Gita Sinaga Ditanya Kekasih Soal Pindah ke Islam, Ini Jawabannya

"Karena Tuhan itu adalah tempat kita mengadu, memohon, meminta. Kalau kita meyakini (agama) karena pernikahan hidup ke depannya setelah menikah mau jadi apa," ujar Gita Sinaga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI