Suara.com - Hingga kini Taylor Swift masih menjadi perbincangan usai merilis RED Taylot's Version yang memasukkan lagu All Too Well beserta film pendeknya di kanal YouTube pribadinya pada 13 November 2021 lalu. Dari lirik yang diperdengarkan dari film pendek tersebut, Taylor bicara hubungannya dengan sang mantan kekasih, Jake Gyllenhaal. Sontak fakta-fakta hubungan Taylor Swift dan Jake Gyllenhaal ikut terkuak. Seperti apa sebenarnya? Simak langsung yuk.
1. Pacaran Singkat
Taylor Swift dan Jake Gyllenhaal pernah menjalin hubungan asmara dari Oktober hingga Desember 2010 lalu. Dalam film pendek "All Too Well", Taylor juga menggambarkan bahwa hubungan dengan Jake berakhir sebelum ulang tahunnya yang ke-21.
Hubungan singkat Taylor dan Jake itu pun tertuang dalam lirik "All Too Well".
Baca Juga: Sinopsis The Guilty, Jake Gyllenhaal Jadi Operator 911
"You never called it what it was / Til we were dead and gone and buried / Check the pulse and come back / Swearing it's the same / After three months in the grave." (Kamu nggak pernah bilang hubungan kita seperti apa, bahkan setelah tiga bulan akhirnya berakhir)
2. Perbedaan Usia
Ketika berkencan, usia Taylor Swift masih 20 tahun sedangkan Jake Gyllenhaal sudah 29 tahun. Perbedaan usia 9 tahun ini juga jadi bahasan utama dalam film pendek Taylor Swift. Bahkan dalam lirik lagunya, Taylor menyindir Jake yang kini berkencan dengan wanita muda.
"And I was never good at telling jokes but the punchline goes / 'I'll get older, but your lovers stay my age." (Aku tidak pintar melontarkan candaan, tapi aku semakin dewasa dan pasanganmu kini seperti usiaku dulu).
Diketahui Jake Gyllenhaal saat ini berkencan dengan perempuan cantik bernama Jeanne Cadieu yang usianya 16 tahun lebih muda.
Baca Juga: Beri Kejutan Lagu, Taylor Swift Rilis Ulang Lagu 'Wildest Dreams'
Ada juga lirik yang mengungkap penyebab hubungan Taylor dan Jake kandas yakni karena usia.
"You said if we had been closer age maybe it would have been fine / And that made me want to die" (Kamu bilang jika usia kita lebih dekat mungkin itu akan bagi-baik saja. Dan itu membuatku ingin mati).
3. Taylor Swift Merasa Seperti Pacar Rahasia
Dari film pendek "All Too Well", Taylor mengungkap rasanya diperlakukan seperti pacar yang disembunyikan oleh Jake.
"And there we are again / When nobody had to know/You kept me like a secret / But I kept you like an oath / Sacred prayer and we'd swear to remember it all too well." (Dan kita mulai lagi, ketika gak ada seorang pun yang tahu. Kamu menyembunyikanku seperti rahasia padahal aku memperlakukan sebagai sumpah suci).
Momen pertengkaran Taylor dan Jake gara-gara masalah itu juga tergambar dalam film pendek "All Too Well". Di situ ada perempuan yang ngamuk karena kekasihnya enggan memegang tangannya ketika kumpul bareng teman-temannya.
4. Hubungan Kandas Gegara Sorotan Media?
Jake Gyllenhaal dikabarkan mengakhiri hubungan asmaranya dengan Taylor Swift karena sorotan media. Ia disebut-sebut merasa tak nyaman hubungannya dengan Taylor jadi perhatian banyak pihak. Pemain film "Donnie Darko" ini nampak begitu ingin mempertahankan privasinya.
5. Taylor Konfirmasi "All Too Well" Ditulis Untuk Jake
Lewat catatan liner rilis asli album "Red" pada 2012 silam, Taylor mengonfirmasi bahwa "All Too Well" memang ditulis untuk Jake Gyllenhaal. Ada juga pesan tersembunyi dalam lirik lagu tersebut, "Maple Lattes" yakni minuman yang seringkali dinikmati Taylor dan Jake ketika berkencan.
Bahkan Taylor menyebut terinspirasi dari judul lagu Temper Trap yang merupakan salah satu band favorit Jake.
6. Lagu Lain Soal Jake Gyllenhaal
Selain "All Too Well", lagu "We Are Never Ever Getting Back Together" yang juga dirilis Taylor dalam album "Red" disebut-sebut juga ditujukan untuk Jake. Penggemar ternyata memperhatikan bahwa dalam video klip lagu tersebut, mantan Taylor mengenakan syal di leher seperti Jake.
Kontributor : Trias Rohmadoni