Profil IU, Ratu KPop yang Pernah Ditolak JYP Entertainment

Tinwarotul Fatonah Suara.Com
Jum'at, 12 November 2021 | 16:28 WIB
Profil IU, Ratu KPop yang Pernah Ditolak JYP Entertainment
Profil IU (Instagram/@dlwlrma)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama IU pasti sudah tidak asing lagi bagi kalian yang sangat menggemari musik dan drama K-Pop. Pasalnya, sebagai seorang solois dan aktris ternama di Korea Selatan, IU telah meluncurkan banyak album dan tampil dalam sejumlah drama yang semuanya sukses mencuri perhatian banyak orang.

Meskipun harus meniti kariernya dari bawah, IU kini dikenal sebagai seorang superstar papan atas yang sangat gigih dalam menciptakan karya yang begitu memukau. Tak heran kalau jumlah fans berat penyanyi solo yang merajai industri musik Korea Selatan ini sangat tidak sedikit. Bahkan, popularitasnya juga tersebar di berbagai negara di segala penjuru dunia, lho.

Nah, bagi kalian yang tak terlalu mengikuti dunia K-Pop, pasti kalian mulai penasaran kan tentang siapa sih IU yang selalu disebut sebagai diva Korea Selatan ini, kan? Kalau begitu, yuk kepoin profil IU berikut ini!

1. Penyanyi bersuara emas ini lahir di Seoul, Korea Selatan, pada 16 Mei 1993 dengan nama asli Lee Ji Eun. Nama tersebut pernah ia gunakan saat baru meniti karier di dunia entertainment sebelum akhirnya ia memutuskan menggunakan nama panggung IU, yang berasal dari kata I (saya) dan You (kamu).

Baca Juga: 7 Idol Hengkang dari Agensi Tapi Tetap Jadi Member Grup

Profil IU (Instagram/@dlwlrma)
Profil IU (Instagram/@dlwlrma)

2. Memiliki golongan darah A dengan kepribadian INFP dalam dirinya, penyanyi berusia 28 tahun ini dikenal sebagai seorang yang tenang dan juga berdedikasi tinggi terhadap pekerjaannya. Tak heran jika solois tersukses di Korea Selatan ini nggak pernah setengah-setengah dalam menciptakan karya-karyanya. Bahkan, dalam drama, IU selalu memilih peran yang nggak terlalu monoton dan selalu tampil maksimal.

Profil IU (Instagram/@dlwlrma)
Profil IU (Instagram/@dlwlrma)

3. Kendati profil IU selalu sukses membuat banyak orang terpukau dan iri, ia dulu juga pernah ditolak oleh banyak agensi dan label besar, seperti JYP Entertainment, dan bahkan ditipu oleh agensi abal-abal, lho. Namun, IU tak pantang menyerah hingga akhirnya ia diajak bergabung dengan LEON Entertainment. 

Profil IU (Instagram/@dlwlrma)
Profil IU (Instagram/@dlwlrma)

4. Kini, IU dikenal sebagai digital monster karena setiap karyanya selalu menduduki posisi teratas dalam berbagai chart musik. Bahkan, IU juga selalu sukses membawa pulang banyak piala dari berbagai ajang penghargaan hampir di setiap tahun, lho.

Profil IU (Instagram/@dlwlrma)
Profil IU (Instagram/@dlwlrma)

5. Sebagai ratu K-Pop, IU kini memang hidup dengan sangat makmur. Namun, kehidupannya sebelum terkenal ternyata jauh dari kata mewah. Karena orang tuanya bangkrut, ia dan adik laki-lakinya harus tinggal bersama nenek mereka di sebuah rumah kecil dengan satu kamar yang penuh kecoa. 

Profil IU (Instagram/@dlwlrma) 
Profil IU (Instagram/@dlwlrma) 

6. Dengan semua pengalaman pahit yang pernah dialaminya, IU tumbuh menjadi seorang wanita dengan empati besar. Penghasilan besar yang didapatkannya selalu ia sisihkan untuk berdonasi dan membantu mereka yang ingin meraih mimpinya. 

Baca Juga: Starship Kenalkan Member Terakhir IVE, Ternyata Kelahiran 2007!

Profil IU (Instagram/@dlwlrma) 
Profil IU (Instagram/@dlwlrma) 

7. Tak hanya dikenal karena prestasinya, solois yang dijuluki Nation’s Sweetheart ini juga sukses menyihir banyak orang karena parasnya yang cantik dan menggemaskan, lho. Ditambah lagi, ia juga memiliki postur tubuh yang diidam-idamkan banyak orang dengan tinggi 162 cm dan berat badan 47 kg.

Profil IU (Instagram/@dlwlrma) 
Profil IU (Instagram/@dlwlrma) 

8. Dengan pesonanya tersebut, IU tentunya bisa dengan mudah menggaet hati pria mana pun. Namun, setelah hubungannya dengan penyanyi Jang Ki Ha kandas di tahun 2017 silam, penyanyi berzodiak Taurus ini tak pernah lagi mempublikasikan kisah asmaranya dan memilih fokus berkarier.

Profil IU (Instagram/@dlwlrma) 
Profil IU (Instagram/@dlwlrma) 

Itulah profil IU, penyanyi solo paling populer di Korea Selatan. Dengan banyaknya prestasi dan pesona yang dimilikinya, tidak berlebihan jika menyebut IU sebagai diva Korea Selatan, bukan?

Kontributor : Wahyu Panca Handayani

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI