Suara.com - Kabar bahagia datang dari Gracia Indri. Artis yang kini menetap di Belanda, baru saja dilamar kekasih bulenya.
Momen romantis jelas hadir dalam lamaran Gracia Indri. Terlihat pria yang akrab disapa Jefri itu bertekuk dihadapan sang kekasih sambil memberikan cincin.
"I said yes!" tulis Gracia Indri di Instagram, Minggu (7/11/2021).
![Unggahan Gracia Indria [Instagram/@graciaz14]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/11/08/67832-unggahan-gracia-indria-instagramatgraciaz14.jpg)
Berdasarkan keterangan, Gracia Indri rupanya sudah dilamar sang kekasih pada Agustus 2021.
Sejumlah rekan selebriti yang melihat postingan Gracia Indri langsung memberikan selamat.
"Selamat cantik," kata Bunga Zainal.

Sama seperti Bunga Zainal, Omesh, Kalina Oktarani, Regina, Cathy Sharon hingga Tantri Kotak mengucapkan hal serupa.
Sementara fotografer Rio Motret mengatakan siap terbang ke Belanda untuk menghadiri pernikahan Gracia Indri.
"Selamat, kita siap kesana," kata Rio.
Baca Juga: Potret Gracia Indri yang Makin Bahagia Tinggal di Belanda
"Selamat Indri, asik ke Belanda," timpal istri Gilang Dirga, Adiezty Fersa.