Suara.com - Pihak penyidik kepolisian Polda Metro Jaya hari ini, Kamis (4/11/2021) kembali memanggil putri Nia Daniaty, Olivia Nathania (Oi) terkait kasus penipuan CPNS. Namun Oi batal hadir karena alasan ada halangan.
"Hari ini dijadwalkan pemanggilan saudari ON ya, tapi karena hari ini ada halangan yang bersangkutan, sehingga diminta tunda besok (Jumat, 5 November 2021)," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus di Polda Metro Jaya,Jakarta Selatan, Kamis (4/11/2021).
Rencananya, Olivia Nathania akan menjalani pemeriksaan Jumat besok. Tak sendiri, ia juga bakal diperiksa bareng rekannya dalam dugaan modus penipuan CPNS itu.
"Rencana saudari ON akan hadir menjalani pemeriksaan dan penambahan pemeriksaan dengan rekannya," ujar Yusri Yunus.
Baca Juga: Farhat Abbas Sebut Bersatu Kembali dengan Nia Daniaty, Alasannya Karena Ini
Disinggung soal status putri Nia Daniaty, saat ini Yusri belum bisa memastikan. Ia berharap kasus CPNS fiktif ini bisa segera gelar perkara agar ada kejelasan mengenai status Olivia Nathania.
"Mudah-mudahan besok rampung dan bisa gelar perkara. Apakah ON jadi tersangka atau tidak," imbuh Yusri Yunus.
Sebelumnya, Olivia Nathania sudah dua kali diperiksa penyidik terkait kasus ini. Dalam pemeriksaan kala itu, ia mengaku pasrah pada proses hukum yang berlaku.
Olivia Nathania dilaporkan ke Polda Metro Jaya pada Jumat (24/9/2021). Putri Nia Daniaty ini dilaporkan atas kasus dugaan penipuan bermodus rekrutmen CPNS. Kuasa hukum pelapor, Odie Hodianto menyebut ada 225 orang dengan total kerugian Rp 9,7 miliar.
Baca Juga: Alasan Nia Daniaty Bergabung ke Partai Pandai Bentukan Farhat Abbas