Bicara dengan Anjing dan Kucing Jadi Terapi buat Melanie Subono

Selasa, 02 November 2021 | 20:21 WIB
Bicara dengan Anjing dan Kucing Jadi Terapi buat Melanie Subono
Penyanyi Melanie Subono saat ditemui usai menggelar jumpa pers di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (2/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Melanie Subono mentalnya drop setelah tahu rahimnya turut diangkat saat operasi pengangkatan tumor di dalam perutnya. Pengangkatan rahim dilakukan demi mencegah tumbuhnya kembali tumor.

Beruntung saat dalam kondisi mental yang turun, perempuan kelahiran Hamburg, Jerman 45 tahun ini punya alat terapi untuk menenangkan dirinya. Melanie Subono mengaku kerap bercerita mengenai sakitnya dengan hewan-hewan peliharaannya.

Kondisi terkini Melanie Subono setelah operasi tumor. [Instagram/melaniesubono]
Kondisi terkini Melanie Subono setelah operasi tumor. [Instagram/melaniesubono]

"Kucing-kucing, anjing-anjing gue. Buat gue mereka terapi," kata Melanie Subono, saat ditemui di kediamannya, di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (2/11/2021).

Setelah menjalani operasi, hingga saat ini Melanie Subono sulit bergerak. Meski begitu, putri Adri Subono ini tetap memaksakan untuk memberi makan untuk kucing dan anjingnya.

Baca Juga: Melani Subono Menangis Setelah Operasi Pengangkatan Rahim

"Gue tadi kayak ragu mau jalan, kesakitan nggak? Tapi gue tahu mereka makan jam 6 makan ini, jam 7 kucing makan obat, jadi bikin gue senang jadi kayak terapi," ujar Melaney Subono. 

Melanie Subono [Suara.com/Yuliani]
Melanie Subono [Suara.com/Yuliani]

Melanie Subono mengaku senang pihak rumah sakit mengizinkannya untuk kembali ke rumah. Dia gembira bisa mendengar suara dari anjing dan kucing kesayangannya. 

"Gue senang bisa pulang. Karena di rumah dengar suara-suara familiar," tutur Melanie Subono.

Melanie Subono [Suara.com/Yuliani]
Melanie Subono [Suara.com/Yuliani]

Seperti diketahui, Melanie Subono baru saja menjalani pengangkatan tumor di perutnya. Rupanya, masalah ini sudah lebih dari dua puluhan tahun dialami Melanie dan ia pun telah beberapa kali menjalani operasi.

Tapi kali ini, selain tumor, bagian rahim Melanie Subono juga diangkat. Hal itu dilakukan tim dokter karena khawatir akan tumbuh tumor baru.

Baca Juga: Melanie Subono Pastikan Keluarganya Tak Ada yang Terkena Tumor atau Kanker

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI