AMI Awards 2021 Siap Digelar, Lesti Kejora Saingan dengan Nassar

Sumarni Suara.Com
Selasa, 02 November 2021 | 18:53 WIB
AMI Awards 2021 Siap Digelar, Lesti Kejora Saingan dengan Nassar
Piala AMI Awards [Instagram AMI Awards]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anugerah Musik Indonesia alias AMI Awards 2021 bersiap digelar dalam waktu dekat. Ajang penghargaan musik bergengsi ini akan dihelat pada 15 November 2021.

Sederet nominasi dan kategori AMI Awards 2021 pun sudah diumumkan. Setidaknya ada 58 penghargaan yang akan dibagikan.

Nominasi AMI Awards 2021 [Instagram/@amiawards]
Nominasi AMI Awards 2021 [Instagram/@amiawards]

"Terdapat 55 kategori penghargaan dan 3 penghargaan khusus, diantaranya: Lifetime Achievement, Legend Awards dan Dedikasi Musik," ujar pihak penyelenggara dalam surel yang diterima Suara.com pada Selasa (2/11/2021).

"Para penyanyi dan musisi bersaing ketat untuk menjadi yang terbaik di setiap kategori," sambungnya lagi.

Baca Juga: Lagu Tanpa Batas Waktu Masuk 4 Nominasi AMI Awards, Ade Govinda Bersyukur

Satu di antaranya adalah Artis Solo Wanita Pop Terbaik. Dalam kesempatan ini, Bunga Citra Lestari akan bersaing dengan penyanyi lainnya.

Nominasi AMI Awards 2021 [Instagram/@amiawards]
Nominasi AMI Awards 2021 [Instagram/@amiawards]

Sebut saja ada Anneth, Lyodra, Raisa, Tiara Andini dan Yura Yunita.

Lalu di kategori Artis Solo Pria Pop Terbaik ada Judika, Andmesh Kamaleng, Mikha Angelo, Pamungkas, Rizky Febian dan Stevan Pasaribu.

Sedangkan Album Pop Terbaik bersaing ketat empat musisi ternama. Satu di antaranya album Arti Untuk Cinta milik Arsy Widianto dan Tiara Andini.

Nominasi AMI Awards 2021 [Instagram/@amiawards]
Nominasi AMI Awards 2021 [Instagram/@amiawards]

Kemudian ada album It's Personal (Raisa), Kalah Bertaruh (Nadin Amizah), Raya (Maliq & D'Essentials) dan See You Someday (Rendy Pandugo).

Baca Juga: Daftar Lengkap Nominasi AMI Awards 2021

Lesti Kejora juga berhasil masuk nominasi AMI Awards 2021. Dia masuk kategori Artis Solo Pria/Wanita Dangdut Terbaik bersaing dengan Ikke Nurjannah, Inul Daratista, Kristina dan Nassar.

Mengangkat tema Spirit of Creavity, AMI Awards 2021 bakal disiarkan langsung oleh RCTI.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI