Suara.com - Penyanyi senior Titiek Puspa terhitung meninggalkan rumahnya selama pandemi covid-19 sejak Maret 2020. Dia khawatir dengan penularan virus tersebut mengingat dirinya sudah berusia senja.
"Saya baru keluar lima kali selama pandemi ini dan ini yang kelima," kata Titiek Puspa saat konferensi pers virtual, Senin (1/11/2021).
Perempuan berusia 84 tahun ini hanya keluar rumah untuk sesuatu yang mendesak. Jika tidak, ia akan tetap berada di kediamannya.
"Dua kali vaksin, ke dokter gigi karena trouble, syuting Dua Sejoli, dan sekarang," ujarnya.
Baca Juga: Ultah ke-84, Titiek Puspa Dihadiahi Perilisan Dua Album Eksklusif
Titiek Puspa tak memungkiri begitu khawatir ketika syuting lagu Dua Sejoli bersama Musica Studios.
"Pas dua sejoli itu saya gemetar, karena saya takut. Karena saya sudah 84 tahun dan saya takut dengan begitu dasyatnya pandemi ini," ucapnya.
"Karena saya tahu banyak yang meninggal di luar sana," kata Titiek Puspa lagi.
Senin (1/11/2021), Titiek Puspa genap berusia 84 tahun. Pencipta lagu Gang Kelinci ini pun bersyukur masih diberikan kesehatan.
Di hari bahagia itu, Titiek Puspa mendapat kado spesial dari Musica Studio's. Kado tersebut berupa perilisan dua album eksklusif miliknya di berbagai platform digital.