Suara.com - Jessica Iskandar baru saja membocorkan amplop kondangan yang diberikan Raffi Ahmad kepadanya. Tak tanggung-tanggung, nominalnya mencapai puluhan juta rupiah.
Bocoran itu hadir saat Jessica Iskandar mengunggah bukti transfer rekening bank dari Raffi Ahmad. Tercantum uang senilai Rp 50 juta.

"M-transfer berhasil pada 30/10 (pukul) 11.51 (kepada) Yesisca Iskandar," demikian keterangan foto yang diunggah Jessica Iskandar di Instagram Story, Sabtu (30/11/2021).
Jessica Iskandar langsung mengucapkan terima kasih sambil menyematkan akun Instagram Raffi Ahmad.
"Terima kasih untuk kado pernikahannya," ucap artis yang akrab disapa Jedar tersebut.
Raffi Ahmad dan Jessica Iskandar memang diketahui menjalin persahabatan sejak lama. Setidaknya saat keduanya mengisi program acara musik Dahsyat pada 2011.
Selama dua tahun ia tampil di acara tersebut bersama Raffi Ahmad dan Olga Syahputra.
Tak hanya di masa lalu, persahabatan Jessica Iskandar dan Raffi Ahmad terjalin hingga kini. Buktinya seminggu yang lalu keduanya kompak mengisi salah satu acara minuman.
![Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/25/98437-jessica-iskandar-dan-vincent-verhaag.jpg)
Di momen itu, Raffi Ahmad menjanjikan siap memberikan uang kepada Jessica Iskandar sebesar Rp 50 juta.
Baca Juga: Kurung Rafathar di Kamar Mandi, Cara Raffi Ahmad Didik Anak Pancing Perdebatan
"Ya udah aku kasih hadiah nikah ke kamu," kata Raffi Ahmad di kanal YouTubenya.