
Bule asal Kanada ini termasuk salah satu pionir bule vlogger yang tinggal di Indonesia dan pada akhirnya mahir berbahasa Indonesia. Ia bahkan dulu sering mengisi acara televisi, lho.
Kini, ia sudah memiliki 1,3 juta subscribers. Tema kontennya rata-rata tak jauh dari kehidupan sehari-hari. Tak heran, banyak yang menggemari konten Youtube Sacha.
4. Urang Sunda Asli

Channel Youtube ini menceritakan tiga orang anak muda asal Amerika Serikat di Indonesia. Cara menyampaikan ala anak muda bikin mereka disenangi anak-anak seusianya.
Sebagian kontennya juga lucu, sehingga lebih mudah mendapatkan penonton. Sayangnya, meskipun subscribers sudah mencapai lebih dari 70 ribu, sekarang channel ini sudah tidak aktif.
5. Londo Kampung

Nah, ini salah satu channel bule berbahasa Indonesia yang paling laris. Subscribersnya sudah mencapai 4,35 juta!
Tak hanya mahir berbahasa Indonesia, ia juga fasih melafalkan bahasa Jawa. Kontennya pun beragam, mulai dari prank, battle, sampai pura-pura tidak bisa berbahasa Jawa.
Nah, di antara lima Youtuber bule jago bahasa Indonesia tadi, mana nih yang favoritmu?
Baca Juga: 5 Artis Blasteran Tetap Cinta Bahasa Indonesia, Ada yang Trauma Bahasa Inggris
Kontributor : Chandra Wulan