Suara.com - Ratna Listy mengaku banyak orang yang tidak suka dengannya, ketika ia mendalami dunia spritual. Tidak saja teman, tapi juga anak-anak dan keluarganya.
Tapi, Ratna Listy berusaha untuk memberi pengertian kepada dua anaknya, Swara Reiki January dan Swara Keisyah Alma Nova. Kini, kedua anaknya pun sudah mulai mengerti dan menerima kegiatan baru sang ibu.
"Anak-anak sebelum aku sama Panglima Lagit (guru spiritual), sudah kasih pengertian, bahwa aku akan menekuni dunia spiritual. Akan ada orang yang datang berobat dan mereka (anak-anak) terganggu," kata Ratna Listy, saat ditemui di kawasan Bekasi, Jawa Barat, baru-baru ini.
Awalnya anak-anak Ratna Listy merasa ketakutan saat ada orang yang datang ke rumah untuk berobat. Tapi kekiniaan, sudah tak ada ketakutan lagi.
"Awalnya mereka ketakutan. Setelah dikasih tahu, ya mereka nggak takut. Setiap ada pasien kesurupan mereka bantu nolongin," ujar Ratna Listy.
![Ratna Listy [dokumentasi pribadi]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/12/02/87117-ratna-listy.jpg)
Setelah mendapat dukungan dari anak-anak, Ratna Listy semakin bersemangat mendalami ilmu spiritual. Bahkan dia senang saat pasien datang ke rumahnya dan berhasil disembuhkan.
"Kebahagiaan aku tuh ketika melihat orang lain nangis-nangis dan ada gangguan lah, pas diobati mereka sembuh ya, itu kesenangan aku," imbuh artis 48 tahun ini.
Awalnya, Ratna Listy sedih mengetahui anak, keluarga, dan teman-teman menjauhinya. Namun kini, semua itu ia anggap sebagai tantangan.

"Tantangannya adalah saya dimusuhi dan dijauhi keluarga. Mereka bilang, 'ngapain sih bagus-bagus jadi artis malah jadi dukun'. Ada kata-kata seperti itu," tutur Ratna Listy.
Baca Juga: Ratna Listy Pernah Diguna-guna hingga Usaha Kulinernya Sepi Pembeli
Tidak hanya dari keluarga, rekan artis pun banyak yang nyinyir dengan dunia barunya itu.