Tiba di Polda Metro, Rachel Vennya Bungkam Sambil Dirangkul Pacar

Rachel Vennya akan diperiksa terkait kaburnya dia dari karantina.
Suara.com - Selebgram Rachel Vennya akhirnya tiba di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (21/10/2021). Tak sendiri, dia datang ditemani pacarnya, Salim Nauderer.
Kedatangan mereka guna memenuhi panggilan polisi untuk dimintai klarifikasi karena kabur saat melakukan karantika sepulangnya dari Amerika Serikat.
Pantauan Suara.com, Rachel Vennya datang mengenakan hoodie berwarna putih. Sementara Salim Nauderer memakai kemeja putih.
Rachel Vennya nampak lesu berwajah pucat bak sedang sakit. Ia terus menundukkan wajahnya tanpa mengucapkan sepatah kata pun.
Baca Juga: Ngikan di Bawah Baba Rafi: Hendy Setiono Bicara soal Perbedaan Visi dengan Okin
Salim Nauderer terlihat mencoba melindungi Rachel Vennya dari kerumunan awak media. Ia tak melepaskan rangkulannya dari sang kekasih.

Rachel Vennya dan Salim Nauderer kompak tak berkomentar apapun. Pengacara mereka juga ikut bungkam.
Keadaan sempat tak kondusif saat Rachel Vennya dan Salim Nauderer tiba di gedung Ditkrimsus Polda Metro Jaya. Sempat terjadi saling dorong antara awak media dengan tim mereka.
Terdapat beberapa laki-laki tak dikenal yang mengawal Rachel Vennya dan Salim Nauderer.

Seperti diketahui sebelumnya, mantan istri Niko Al Hakim ini telah mengaku tidak menjalani karantina sesuai aturan saat kembali dari Amerika Serikat.
Baca Juga: Nama Rachel Vennya Terseret, Azizah Salsha Bakal Bikin Laporan Baru?
Padahal aturannya, mereka yang kembali dari luar negeri diharuskan menjalani karantina mandiri.