Suara.com - Stefan William merupakan salah satu aktor yang paling terkenal di Indonesia selama beberapa tahun terakhir. Bahkan, Stefan William disebut-sebut sebagai salah satu artis muda terkaya di tanah air.
Lantas, dari mana Stefan William memperoleh kekayaan dalam jumlah besar tersebut sehingga dapat memiliki sejumlah properti mewah di beberapa kota? Kalau begitu, yuk kepoin sumber kekayaan Stefan William berikut ini!
1. FTV dan Film Layar Lebar

Stefan William telah membintangi sejumlah judul FTV dan film layar lebar. Bahkan, cucu sutradara Wim Umboh ini memulai kariernya di dunia hiburan tanah air dengan tampil dalam film layar lebar produksi MD Pictures yang berjudul “Bestfriend?” di tahun 2008 silam. Sejak saat itu, Stefan William kerap mendapatkan tawaran untuk bermain film ataupun membintangi sejumlah judul FTV.
2. Sinetron

Sudah bukan rahasia lagi kalau Stefan William sangat sering tampil dalam berbagai judul sinetron. Pria berdarah Manado dan Amerika Serikat ini bisa dibilang sebagai raja sinetron saking banyaknya sinetron yang telah dibintanginya.
Begitu besarnya popularitas Stefan William, hampir semua sinetron yang melibatkannya pun sukses besar dan meraih rating yang cukup tinggi. Tak heran jika aktor yang pamornya mulai naik sejak beradu akting dengan Yuki Kato di sinetron Arti Sahabat tersebut memiliki honor yang cukup tinggi di kalangan artis sinetron lainnya, lho. Kabarnya, Stefan William dibayar hingga mencapai Rp 50 juta per episode.
3. Bintang Iklan

Sumber kekayaan Stefan William berikutnya adalah dari produk-produk yang ia iklankan. Sebagai artis paling populer, Stefan William juga kerap didapuk sebagai bintang iklan, misalnya saja Chocolatos dan Pilus Garuda.
4. Brand Ambassador
Baca Juga: Tinggal Kenangan, Ini 12 Potret Mesra Stefan William dan Celine Evangelista

Tak hanya menjadi bintang iklan, pria kelahiran 11 Agustus 1993 ini juga cukup sering dipercaya untuk menjadi brand ambassador oleh beberapa brand besar. Apalagi, Stefan William memiliki visual yang tampan dan reputasi yang cukup baik. Salah satu brand besar yang meliriknya sebagai brand ambassador adaah kawasaki Indonesia dan Homyped.