Ditangkap Polisi, Jennifer Jill Sebut Dicepuin Teman Sendiri

SumarniYuliani Suara.Com
Minggu, 17 Oktober 2021 | 19:03 WIB
Ditangkap Polisi, Jennifer Jill Sebut Dicepuin Teman Sendiri
Jennifer Jill. (Instagram/@jennifer_ipel)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jennifer Jill, istri dari Ajun Prawira mengungkap ada oknum yang melaporkan dirinya ke polisi dalam kasus narkotika beberapa waktu lalu.

Jennifer Jill mengaku sudah memegang nama orang yang menjadi cepu sehingga membuatnya mendekam di tahanan.

"Gue seneng sekarang nggak ada harta juga, kemarin ada harta malah ada cepu," ungkap Jennifer Jill dikutip dari YouTube Star Story, Minggu (17/10/2021).

Jennifer Jill ceritakan momen saat kena kasus narkoba. (Youtube/IvanGunawan)
Jennifer Jill ceritakan momen saat kena kasus narkoba. (Youtube/IvanGunawan)

Perempuan yang akrab disapa Mami Ipel itu tak secara gamblang menyebutkan nama temannya yang menjadi cepu. Namun, ia menyebut informan tersebut mendapat uang Rp 50 juta setelah melaporkan dirinya.

"Katanya dapat Rp 50 juta untuk cepuin Jennifer Jill," ujar Jennifer Jill.

Ia pun menuturkan sudah memaafkan orang tersebut. Sebab, ia menyebut sang oknum dibayar Rp 50 juta karena butuh uang.

Jennifer Jill (instagram.com)
Jennifer Jill (instagram.com)

"Gue bisa maafin orang-orang yang cepuin gue. Berarti kan lu butuh duit kan," lanjut Jennifer Jill.

Dia berharap oknum tersebut bisa mendapatkan nikmat dari uang yang didapat setelah melaporkannya. Namun, tersirat nada sakit hati dari ucapannya itu.

"Ya semoga duit itu bisa bawa hikmat, bisa bikin kenyang, atau busuk nanti lu nya ya nggak apa-apa," tuturnya.

Baca Juga: 3 Artis Alami Kerugian Gara-gara Tas Mewah, Lenyap hingga Tertipu

Jennifer Jill (instagram.com)
Jennifer Jill (instagram.com)

Sekedar informasi, Jennifer Jill ditangkap oleh penyidik Polres Metro Jakarta Barat pada 16 Februari 2021 lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI