Bagian atas taman yang terbuka tersebut ia pasangi kawat besi yang dirambati oleh tanaman artificial untuk menjaga privasinya.
Untuk bagian bawahnya, Gofar memasang rak-rak dari kayu bengkirai untuk menempatkan pot-pot bunga yang cukup beragam dan cantik. Agar lebih santai lagi, Gofar Hilman tak lupa menempatkan meja dan bangku taman yang cukup panjang.
4. Kamar

Di lantai dua rumah tersebut terdapat dua kamar tidur dengan ukuran yang cukup luas. Gofar pun menjadikan master bedroom yang memiliki balkoni kecil dan kamar mandi dalam sebagai kamar tidurnya.
Agar lebih nyaman, Gofar Hilman juga menambahkan aksesoris kayu di dinding kamar tersebut. Adapun untuk kamar satu lagi, ia memanfaatkannya sebagai wardrobe untuk menyimpan koleksi pakaiannya.
5. Kamar Mandi

Meskipun kamar tidur yang digunakannya memiliki kamar mandi dalam, Gofar Hilman rupanya lebih memilih menjadikan kamar mandi di ruangan sebelah sebagai kamar mandi utamanya.
Alasannya, ruangan tersebut lebih luas sehingga ia dapat menempatkan jacuzzi berukuran besar di dalamnya. Gofar Hilman juga sengaja membuat jendela-jendela yang besar dalam kamar mandi tersebut sehingga ia bisa berendam sambil bersantai memandangi pemandangan di luar jendela.
Itulah beberapa potret rumah Gofar Hilman yang rupanya ia beli secara KPR. Meskipun demikian, ia berencana untuk melunasi pembayaran rumah tersebut di tahun keenam begitu tabungannya mencukupi.
Baca Juga: 3 Pria Pernah Dekat dengan Putri Tanjung, Kini Bahagia dengan Guinandra Jatikusumo
Kontributor : Wahyu Panca Handayani