Suara.com - Dunia hiburan tanah air diramaikan oleh sejumlah selebriti transgeder. Beberapa di antaranya, Millen Cyrus dan Dena Rachman. Keduanya kerap mencuri perhatian dengan pesonanya masing-masing. Identitas mereka saat ini bukanlah jadi halangan untuk tetap berkarya.
Beberapa waktu lalu Dena Rachman menjadi bintang tamu di proyek baru Millen Cyrus. Keduanya pun mengunggah foto bersama.
Millen Cyrus dan Dena Rachman memang kerap tampil menawan. Bahkan secara tidak sengaja mereka kerap tampil dengan gaya yang mirip-mirip. Penasaran? Yuk, intip adu gaya Millen Cyrus dan Dena Rachman di bawah ini.
1. Pakai Kebaya

Baik Millen Cyrus maupun Dena Rachman, mereka berdua pernah tampil mengenakan kebaya. Mereka juga mengunggah penampilan mereka saat memakai kebaya.
Dalam foto itu, Millen Cyrus mengenakan kebaya abu-abu transparan yang dipadukan dengan kemben berwarna senada sementara Dena Rachman mengenakan kebaya yang dipadukan dengan kemben berwarna kuning.
2. Selfie

Millen Cyrus dan Dena Rachman sesekali mengunggah foto selfie mereka ke akun instagram pribadi masing-masing. Paras keduanya juga tampak memesona dan menawan, lho.
Millen Cyrus tampak cantik dengan polesan make up tebal saat selfie. Millen mengarahkan tangannya ke belakang leher untuk bergaya. Sementara itu, Dena Rachman memilih polesan make up tipis dan bergaya peace. Manis banget kan keduanya?
Baca Juga: 8 Momen Millen Cyrus Menang Kontes Miss Queen Indonesia 2021, Penuh Haru
3. Gaya Rambut