Suara.com - Curhat Wanda Hamidah yang merasa ditipu sebuah perusahaan asuransi berbuntut panjang. Aktivis sekaligus aktris ini mengaku diserang para agen asuransi.
Wanda dianggap tak mengerti cara kerja asuransi kesehatan. Dia bahkan disebut bodoh.
"Kumpulin dulu deh bullying para agen yang bilang saya sekolah tinggi-tinggi tapi bodoh nggak bisa baca polis, nggak bisa bedain asuransi dan tabungan," tulis Wanda Hamidah di Instagram Stories, dikutip Rabu (13/10/2021).
Ibu empat anak ini sama sekali tak terpengaruh dihujat sedemikian rupa. Wanda Hamidah juga tak gentar diancam dilaporkan ke pihak berwajib karena dinilai mencemarkan nama baik perusahaan asuransi tersebut.
Baca Juga: 8 Potret Wanda Hamidah, Pesonanya Sempat Memikat Raffi Ahmad
"Saya fitnah, mau dijerumuskan ke penjara karena pencemaran nama baik pakai UU ITE...Apa lagi? Apa lagi? Masih dikit nih..Ayo-ayo bring it on," ungkap Wanda Hamidah.
Sebelumnya Wanda Hamidah mengungkap penyesalan jadi pengguna asuransi Prudential. Perempuan berusia 44 tahun ini merasa ditipu oleh produk asuransi kesehatan karena tak mendapat cover sesuai ekspetasinya.
Dalam ceritanya, Wanda mengaku mulai memakai asuransi tersebut sejak 2009. Sampai pada beberapa waktu lalu, sang putra yang merupakan atlet basket harus menjalani operasi lutut.
"Dokter menyatakan untuk segera pulih, harus dioperasi," katanya.
Wanda Hamidah yang menjadi nasabah asuransi tersebut dengan percaya diri mengiyakan tindakan itu. Walaupun biaya operasinya tak murah yakni Rp 50 hingga 60 juta.
Baca Juga: Merasa Ditipu, Wanda Hamidah: Aku menyesal Pakai Prudential!
Tapi ternyata saat diproses, hasil cover asuransi tidak sampai setengahnya, bahkan 25 persen pun tidak menutupi.
"Anda tahu berapa yang dicover Prudential? Rp 10 juta saja saudara-saudara. Kalau 10 yang dicover, nggak perlu asuransi deh," ujarnya.