Suara.com - Anang Hermansyah memberikan kebebasan pada anak-anaknya terutama Aurel dan Azriel Hermansyah bersosialisasi. Bahkan untuk sang putra, ia diperbolehkan pulang pagi.
Izin itu muncul saat Ashanty menginterogasi aktivitas Azriel Hermansyah. Kemana saja ia pergi, bersama siapa dan patokan waktu pulang.
"Bundanya itu sayang banget. Kalau mau pergi ditanya, (kalau pulang) yasudah, jam 8 harus sampai rumah," ujar Anang Hermansyah di kanal YouTube The Sungkars Family, Senin (11/10/2021).
Anang Hermansyah tak terima jika Azriel Hermansyah diberikan batasan waktu. Pelantun Jodohku itu bahkan bisa marah dengan sang istri hanya gara-gara masalah tersebut.
Baca Juga: Foto di Pinggir Kolam Renang, Bagian Belakang Baju Anang Hermansyah Bikin Salfok
"Aku yang yang marah," kata Anang Hermansyah.
Melanjutkan penjelasannya, ia mengatakan, "Bund, dia itu laki-laki, nggak mungkin hamil! Menghamili orang, iya."
"Biarkan saja," tutur suami Ashanty tersebut.
Anang Hermansyah memiliki alasan mengapa ia membebaskan Azriel Hermansyah. Sang musisi ingin anaknya menikmati masa muda dan masih bisa memantau pergerakannya.
"Biarkan saja, pulang pagi juga nggak apa-apa. Kenapa? Karena biar dia menikmati umur dan tahu dunianya. Kalau nggak saat tua dia malah nanti oh ada dunia begini, aku nggak tahu," ujar Anang Hermansyah memaparkan alasan.
Baca Juga: Marah Kasus Anak Dirudapaksa Ayah di Luwu Timur, Ashanty: Itu Biadab
Tetapi dengan satu catatan, kebebasan itu juga diimbangi dengan ilmu agama. Sebab dengan agama bisa menjadi pengingat Azriel untuk tidak berbuat hal yang merugikan dirinya dan juga keluarga.
"Namanya agama, itu harus. Aku selalu ngomong. Kalau nggak, tidak ada rambu pegangan," pungkas Anang Hermansyah.