Suara.com - Baim Wong dan Paula Verhoeven baru saja dianugerahi anak kedua yang lahir Sabtu (9/10/2021). Adik Kiano Tiger Wong ini pun diberi nama Kenzo Eldrago Wong.
Disinggung arti nama putra keduanya, Baim Wong enggan menjelaskan. Ia mengaku harus menunggu Paula Verhoeven untuk menjelaskannya.
"Nanti aja dijelasinnya. Nanti saya artiin di tempat lain ya karena itu Paulanya yang mau nanti," ungkap Baim Wong saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (10/10/2021).
![Anak kedua Baim Wong dan Paula Verheoven. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/09/49669-anak-kedua-baim-wong-dan-paula-verheoven.jpg)
Baim Wong mengaku baru menemukan nama untuk anak keduanya tadi pagi. Ia mengaku sempat kesulitan mencari nama tengah untuk Kenzo, sebelum akhirnya memutuskan Eldrago.
"Sebenernya baru pagi tadi pas sebelum subuh (dapet nama), karena saya tidur jam 8 jam 9 malem, saya bangun setengah 3 dari situ saya buat satu nama lagi," ungkap Baim Wong.
"Karena agak susah nama tengahnya, akhirnya ketemu," sambungnya mengakhiri.
![Momen Paula Verhoeven lahirkan anak kedua. [Instagram/baimwong]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/10/10/78743-momen-paula-verhoeven-lahirkan-anak-kedua.jpg)
Baim Wong mengaku dalam pemberian nama anak keduanya ini, Paula Verhoeven kembali tak terlibat. Namun, semua tetap melalui persetujuan Paula.
"Saya sendiri, Paula nerima aja karena juga lewat persetujuan dia." pungkasnya.
Baca Juga: Baim Wong Jahili Adik Kiano yang Baru Lahir, Netizen Geram: Kesel Liatnya