Suara.com - Kuasa hukum Ferry Irawan angkat suara soal ketidak hadiran kliennya dalam sidang putusan cerai dengan Anggia Novita yang digelar hari ini, Kamis (7/10/2021). Menurut pengacara, tensi darah Ferry tengah tinggi.
"Saya baru dapat berita tadi pagi. Ferry telepon saya katanya, 'saya nggak bisa hadir pak dikarenakan tensi saya tinggi 160/110 dari kemarin, jadi otomatis saya harus istirahat'," kata pengacara Ferry Irawan, Lapana Saragih ditemui usai sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Awalnya, Ferry Irawan ingin menghadiri persidangan hari ini. Namun tensi darahnya yang tinggi membuatnya khawatir akan terjadi hal yang tak diinginkan.
"Ya sudah kalau gitu nggak apa-apa. Rencananya memang tadi akan hadir kedua belah pihak penggugat dan tergugat, saya dapat berita itu minggu lalu," ucap Lapana.
Baca Juga: Ferry Irawan Resmi Bercerai, Terungkap Tak Kasih Nafkah ke Anggia Novita
Begitu juga dengan Anggia Novita yang tak hadir saat sidang putusan. Menurut kuasa hukumnya dia cukup diwakilkan oleh pengacaranya.
"Tidak perlu ya (Anggia hadir) karena sudah dikuasakan kepada kami jadi kami yang datang. Saya sebagai kuasa hukum penggugat dan Bang Lapana sebagai kuasa dari tergugat, cukup," ucap Yogi selaku kuasa hukum Anggia.
Seperti diketahui, Ferry Irawan digugat cerai Anggia Novita di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, 26 Juli 2021. Gugatan tersebut didaftarkan Anggia melalui e-court atau sistem online.
Ini bukan kali pertama Anggia Novita menggugat cerai Ferry Irawan. Pada 2018, dia pernah melayangkan gugatan cerai kepada aktor 44 tahun itu. Namun permasalahan itu diselesaikan secara damai dan kekeluargaan.
Baca Juga: Tak Membantah, Ferry Irawan Kabur dari Rumah dan Tak Nafkahi istri 3 Bulan