9 Potret Lawas Warkop DKI, Formasi Awal Ternyata Berlima

Farah Nabilla Suara.Com
Senin, 04 Oktober 2021 | 20:38 WIB
9 Potret Lawas Warkop DKI, Formasi Awal Ternyata Berlima
Warkop DKI. [Instagram/indrowarkop_asli]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Belakangan nama Warkop DKI kembali ramai diperbincangkan. Grup lawak legendaris yang beranggotakan tiga orang yaitu Dono, Kasino, Indro ini memang memiliki tempat istimewa di hati masyarakat. Baru-baru ini muncul tiga orang pemuda yang menamakan diri Warkopi. Gaya lawak dan penampilan mereka dianggap sangat mirip dengan Warkop DKI dan membuat beberapa pihak merasa keberatan, termasuk Indro Warkop.

Hal tersebut pun membuat banyak pihak menjadi rindu pada candaan dan sosok Dono, Kasino, Indro yang pernah begitu menghibur. Potret lawas Warkop DKI yang tersebar di dunia maya pun menjadi pengobat rindu penggemar.

Meskipun muncul orang-orang yang mirip dengan Dono, Kasino, Indro namun sosok Warkop DKI tidak akan bisa digantikan. Matamata.com sudah himpun sederet potret lawas Warkop DKI dari akun Instagram @warkop_dki_legend. Jadi pastikan simak sampai habis potret lawas Warkop DKI berikut ini.

1. Anggota Awal

Baca Juga: Basuki Surodjo Raih Penghargaan di Anugerah Komedi Indonesia

Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]
Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]

Awalnya Warkop DKI beranggotakan lima orang yaitu Dono, Kasino, Indro, Nanu Mulyono, dan Rudi Badil. Grup lawak mereka ini awalnya bernama Warkop Prambors yang berdiri pada tahun 1974. Rudi Badil mundur karene demam panggung dan tidak bisa mengatasi hal itu, ketika Warkop akhirnya naik panggung untuk melawak, Rudi memutuskan keluar. 

2. Tinggal 3 Personel

Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]
Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]

Seiring berjalannya waktu, dua anggota Warkop DKI yaitu Nanu dan Rudi memutuskan keluar dari grup. Nanu menyusul Rudi keluar dari Warkop, namun Nanu masih sempat ikut bermain dalam film Warkop. Usai kepergian dua orang anggota, Warkop DKI hanya beranggotakan tiga orang. Awalnya mereka sempat mencari anggota pengganti, sosok Boris dan Mat Solar pernah bergabung dengan mereka. Tapi pada akhirnya mereka memutuskan untuk tetap bertiga.

3. Legendaris

Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]
Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]

Kiprah Warkop DKI bermula dari acara lawak di radio Prambors yang bertajuk 'Obrolan Santai di Warung Kopi'. Berawal dari sana, nama Warkop pun semakin dikenal. Mereka tidak hanya tampil dipanggung tapi juga syuting film.

Baca Juga: Polemik Warkopi dan Warkop DKI, Deddy Corbuzier: Nangis Saya Om

4. Nanu Pernah Ikut Main Film

Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]
Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]

Sebelum mengundurkan diri dari Warkop, Nanu Mulyono pernah ikut tampil dalam film Mana Tahan yang meraih kesuksesan. Meski akhirnya Nanu pun memilih keluar dari grup.

5. Ganti Nama

Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]
Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]

Sebelum berganti nama menjadi Warkop DKI, awalnya grup lawak ini bernama Warkop Prambors. Hal ini karena awal mulai lahirnya Warkop juga dari Radio. Tahun 1986, Warkop berganti nama menjadi Warkop DKI (Dono, Kasino, Indro) sebagai upaya untuk bebas dari pembayaran royalti pada Prambors karena memakai nama mereka.

6. Kepergian Kasino

Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]
Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]

Kepergian Kasino pada tahun 1997 menjadi kehilangan yang besar bagi Dono dan Indro. Meski demikian keduanya tetap melanjutkan aktivitas mereka sebagai Warkop DKI dengan dua personel saja.

7. Kepergian Dono

Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]
Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]

Pada 2001, Warkop harus kembali kehilangan punggawanya Dono yang berpulang karena sakit. Kepergian Dono praktis menyisakan Indro seorang sebagai anggota Warkop DKI. Meski seorang diri, Indro tetap berjuang mengibarkan bendera Warkop DKI hingga saat ini.

8. Potret Pernikahan Warkop DKI

Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]
Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]

Ini adalah potret pernikahan anggota Warkop DKI. Dono, Kasino, dan Indro masing-masing menikah dengan gadis pujaan hati mereka. 

9. Bikin Kangen

Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]
Potret Lawas Warkop DKI. [Instagram/warkop_dki_legend]

Potret lawas Warkop DKI membuat kangen pada humor dan kekonyolan mereka. Hiburan yang mereka sajikan saat itu begitu menghibur tanpa harus menjatuhkan orang lain seperti lawakan yang sering didengar saat ini.

Melihat potret lawas Warkop DKI tersebut bikin kangen dan ingin nonton ulang film-film mereka bukan? Dari banyaknya film Warkop DKI, film mana yang paling seru menurutmu?

Kontributor : Safitri Yulikhah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI