7. Boy William

Boy William memulai kariernya di dunia hiburan ketika memenangkan kompetisi model bertajuk Starteen pada 2009. Ia beralih menjadi VJ di acara MTV Indonesia, serta pembawa acara untuk ajang pencarian bakat Rising Star Indonesia dan The Next Boy/Girl Band.
Pembawa acara di Indonesian Idol musim kesebelas ini akan berusia 30 tahun pada 17 Oktober mendatang.
8. Glenn Alinskie

Glenn Alinskie juga meramaikan daftar artis Indonesia yang berulang tahun di bulan Oktober. Lahir pada 1988, suami Chelsea Olivia itu akan menginjak usia 33 tahun pada 19 Oktober nanti.
Tahun ini adalah ultah pertama Glenn Alinskie setelah menyandang status ayah dua anak. Putra kedua mereka lahir pada 20 Oktober tahun lalu, tepat sehari setelah ultah Glenn.
9. Abimana Aryasatya

Abimana Aryasatya akan berusia 42 tahun pada 24 Oktober mendatang. Dalam kiprahnya di dunia seni peran, aktor yang dulu bernama Robertino ini telah menorehkan berbagai prestasi membanggakan berkat film Belenggu, Haji Backpacker, Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1, serta Gundala (2019)
10. Aliando Syarief
Baca Juga: Tajir Melintir, Ini Top 5 Artis K-Pop Pria Terkaya 2021

Terakhir dalam daftar ini adalah Aliando. Terkenal berkat sinetron Ganteng Ganteng Serigala, Aliando akan berulang tahun ke-25 pada 26 Oktober.