Suara.com - Bulan September menjadi bulan yang penuh makna bagi masyarakat Indonesia. Pasalnya, ada salah satu peristiwa yang patut untuk dikenang pada bulan September, yakni Gerakan 30 September atau yang dikenal dengan G30S PKI.
Masyarakat Indonesia juga selalu disajikan dengan film dokudrama berjudul Penumpasan Pengkhianatan G30S PKI menjelang 30 September. Film yang ditulis oleh Arifin C. Noer ini selalu tayang satu tahun sekali di berbagai stasiun televisi swasta untuk memperingati peristiwa G30S PKI. Bahkan film ini pernah menjadi film yang wajib ditonton bagi para masyarakat Indonesia.

Film G30S PKI pertama kali tayang pada 1984 silam. Film itu menceritakan tentang masa menjelang kudeta Partai Komunis Indonesia (PKI), penculikan dan pembunuhan enam jenderal, hingga menampilkan peristiwa pergantian dari rezim Soekarno ke rezim Soeharto.
Film ini dibintangi oleh beberapa aktor yang menjadi tokoh penting di Indonesia. Siapa saja? Simak deretan aktor terlibat film G30S PKI berikut ini.
1. Umar Kayam

Umar Kayam merupakan penulis, budayawan, dan akademisi asal Ngawi. Umar Kayam ini pernah berkarier menjadi seorang Guru Besar Universitas Gadjah Mada.
Dalam film Pengkhianatan G30S PKI, penulis novel Para Priyayi ini memerankan karakter Presiden Soekarno. Umar Kayam didapuk memerankan Presiden Soekarno karena postur tubuh dan wajahnya yang mirip Soekarno.
2. Amoroso Katamsi

Dalam film Penumpasan Pengkhianatan G30S PKI, Amoroso Katamsi memerankan karakter Mayor Jenderal Soeharto yang sangat tegas dan berwibawa. Dalam film itu, Soeharto diceritakan sebagai pahlawan yang berhasil menumpas G30S PKI.
Baca Juga: Link Live Streaming Film Pengkhianatan G30S/PKI, Tayang di MNCTV dan TV One
Berkat film yang dibintanginya itu, nama Amoroso Katamsi berhasil masuk menjadi nominasi Festival Film Indonesia dan namanya dikenal masyarakat.