Suara.com - Donasi member BTS membuktikan grup idol yang baru saja tampil di Markas Besar PBB ini peduli terhadap sesama. Hal ini tentunya makin menginspirasi para penggemarnya, ARMY.
Terbaru, ada Jimin yang mendonasikan 100 juta won atau setara Rp 1,2 miliar untuk pasien polio pada Juli 2021 lalu. Dikutip dari Soompi, bantuan ini diberikan secara diam-diam.
Tak kalah dengan Jimin, member BTS lain juga rajin melakukan donasi. Untuk lebih jelasnya, intip deretan donasi member BTS berikut.
1. Pasien polio
Baca Juga: Halo Army! Kopi Kenangan Kolaborasi Bareng BTS, Simak Tanggal Peluncuran Produknya
Pemilik nama lengkap Park Jimin ini memberikan donasi Rp 1,2 miliar untuk Rotary District 3950 yang ditujukan untuk mendukung program pembuatan vaksin polio.
Donasi yang diberikan pada Juli 2021 ini dilakukan secara diam-diam, di mana Jimin mendaftarkan nama ayahnya untuk donasi tersebut.
2. Pasien kanker
Suga pernah memberikan donasi sebesar Rp 100 juta waon akau setara Rp 1,2 miliar untuk anak-anak yang mengidap kanker.
Selain uang, donasi yang diberikan untuk Yayasan Kanker Anak Korea ini juga mencakup 329 boneka atas nama ARMY.
Baca Juga: Chris Martin Berikan Jin BTS Gitar, Desainnya Bikin Pangling
3. Anak berkebutuhan khusus
RM merayakan ulang tahunnya dengan berbagi. Ia memberikan dana sebesar Rp 1,2 miliar untuk anak-anak berkebutuhan khusus di Seoul Samsung Music School.
Donasi pentolan BTS itu diberikan untuk siswa tingkat TK hingga SMA dengan gangguan pendengaran.
4. Keluarga korban kapal Sewol
Member BTS kompak menyalurkan donasi untuk keluarga korban kecelakaan kapal Sewol.
Melalui agensi mereka, BTS memberikan 100 juta won atau setara Rp 1,2 miliar yang diserahkan kepada 416 keluarga.
5.Badan Keuangan Anak Korea
J-Hope juga menunjukkan kepeduliannya terhadap anak dengan menyalurkan donasi untuk Badan Keuangan Anak Korea.
Bantuan ini ia berikan dua kali yakni pada 2018 dan 2019 dengan masing-masing nominal Rp 1,17 miliar.
6. UNICEF Korea's Honors Club
Kim Seokjin atau yang dikenal dengan Jin, telah bergabung dengan UNICEF Korea's Honors Club, di mana setiap anggotanya wajib mendonasikan 100 juta won atau setara Rp 1,2 miliar.
7. Donasi bersama ARMY
BTS dan ARMY pernah menyalurkan donasi untuk mendukung kampanye-kampanye UNICEF yang mencegah tindak kekerasan kepada anak, mulai dari LOVE MYSELF hingga #ENDViolence.
Idola dan penggemar ini berhasil mengumpulkan donasi dalam jumlah fantastis yakni 2,4 miliar won atau setara Rp 25 miliar.
Itulah deretan donasi member BTS yang menginspirasi. Apakah kamu salah satu ARMY yang ikut melakukan donasi?