Suara.com - Grup Warkopi mendapat teguran dari personel Warkop DKI, Indro. Tak hanya sang legendaris, tapi juga sejumlah warganet.
Bahkan tak sedikit komentar yang meminta Warkopi bubar. Lantas, apa tanggapan pihak dari grup ini menyikapi polemik tersebut?
"Ya tidak apa-apa. Susahnya kami, capeknya kami, mereka (netizen) tidak tahu. Tiba-tiba nyuruh bubar," kata Humas Patria TV yang menyiarkan Warkopi di YouTube saat menggelar konferensi pers di Depok, Jawa Barat pada Jumat (24/9/2021).
Saat ditanya apakah Warkopi akan menuruti permintaan itu, Aly Julys optimis mempertahankannya.
Baca Juga: Warkopi Akhirnya Minta Maaf kepada Warkop DKI dan Indro Warkop
"Nggak ada untuk bubar ya, insya Allah. Kalau mau niat baik, pasti ada jalan," terang Aly Julys.
Lagipula baginya, Indro sebagai personel Warkop tidak akan tega meminta Warkopi membubarkan diri.
"Kami yakin kayaknya nggak setega itu sih om indro. Masih optimis nggak akan begitu," ucapnya.
Aly Julys sebenarnya bingung soal permintaan bubar. Sebab yang membuat Warkopi ini menjadi terkenal adalah warganet, namun kini, tak sedikit orang yang menyerang tiga pemuda tersebut.
"Mereka diangkat netizen, tapi diserang juga," kata Aly.
Baca Juga: Mirip Warkop DKI, Warkopi Langgar HAKI?
Guna meredam polemik ini, untuk sementara waktu, Warkopi menghentikan kegiatan mereka. Ini dilakukan sambil menunggu respons pihak Warkop DKI mengenai izin yang diminta Warkopi.
"Semuanya yang berhubungan dengan Warkopi. Karena kan yang dishoot kemarin adalah Warkopi mirip dengan Warkop DKI, pasti makanya kita turunin," tuturnya.