6 Fakta Fantastic Beasts 3: The Secrets of Dumbledore, Berkaitan dengan Harry Potter

Farah Nabilla Suara.Com
Jum'at, 24 September 2021 | 16:09 WIB
6 Fakta Fantastic Beasts 3: The Secrets of Dumbledore, Berkaitan dengan Harry Potter
Fakta Fantastic Beasts 3: The Secrets of Dumbledore. [Instagram/@fantasticbeastsmovie]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Warner Bros mengumumkan judul film Fantastic Beast 3.
Warner Bros mengumumkan judul film Fantastic Beast 3.

Pada 2020 lalu, Johnny Depp telah resmi mundur dari proyek Fantastic Beasts 3: The Secrets of Dumbledore. Kehadiran tokoh Grindelwald sebagai sahabat yang menjadi musuh bebuyutan Albus Dumbledore ini sangat penting. Oleh sebab itu, sutradara film harus mencari pengganti Johnny Depp untuk memerankan Grindelwald.

Sutradara film ini lalu memilih Mads Mikkelsen untuk memerankan karakter Grindelwald, musuh Dumbledore yang sebelumnya diperankan oleh Johnny Depp. Menurut kabar yang beredar, Mads Mikkelsen ditawari langsung oleh sang sutradara untuk memerankan tokoh Gellert Grindelwald dalam Fantastic Beasts 3: The Secrets of Dumbledore.

4. Fokus Pada Sosok Dumbledore

Penulis skenario Inggris JK Rowling (tengah) bersama Zoe Kravitz (kiri), aktor Inggris Jude Law (du dari kiri) dan Eddie Redmayne (kanan) di pemutaran perdana film fantasi Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald  di Paris (8/11/2-18) [AFP/Geoffroy Van der Hasselt].
Penulis skenario Inggris JK Rowling (tengah) bersama Zoe Kravitz (kiri), aktor Inggris Jude Law (du dari kiri) dan Eddie Redmayne (kanan) di pemutaran perdana film fantasi Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald di Paris (8/11/2-18) [AFP/Geoffroy Van der Hasselt].

Alur cerita dalam film Fantastic Beasts 3: The Secrets of Dumbledore awal mulanya fokus pada tokoh Newt Scamander, orang kepercayaan Albus Dumbledore. Namun, alur Fantastic Beasts 3: The Secrets of Dumbledore juga dikabarkan fokusnya akan semakin menjauh dari tokoh Newt Scamander.

Newt Scamander akan membuka kisah dalam Fantastic Beasts 3 ini. Ia merupakan ahli magiszoologi, yang meneliti makhluk di dunia magis. Alur cerita film ini akan lebih difokuskan untuk menyinggung kisah Albus Dumbledore yang seorang penyuka sesama jenis, seperti yang telah diketahui Harry Potter sebelumnya.

5. Berkaitan dengan Harry Potter and The Deathly Hallows

Salah satu poster film Harry Potter. [Warner Bros]
Salah satu poster film Harry Potter. [Warner Bros]

Film Fantastic Beasts 3: The Secrets of Dumbledore ini juga dikabarkan dapat menjawab teka-teki Harry Potter. Dalam prekuel film Harry Potter and The Deathly Hallows, Harry Potter mengetahui sesuatu tentang masa lalu Profesor Dumbledore. 

Harry Potter mengetahui rahasia bahwa Albus Dumbledore menyukai Gellert Grindelwald saat muda. Kedekatan Dumbledore dan Grindelwald membuat perpecahan di keluarganya. Fakta itu juga menjadi penghambat bagi Dumbledore untuk melawan Grindelwald.

6. Gesekan Dunia Sihir dan Perang Dunia II

Baca Juga: 7 Potret Terbaru Pemain Harry Potter, Emma Watson Kian Memesona!

Film Fantastic Beasts 3 ini berlatar beberapa tahun setelah kejadian yang ada di Fantastics Beasts: The Crime of Grindelwald yang tayang pada 2018.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI