Suara.com - Berperan sebagai perempuan asli Jawa bernama Jeng Pur di film Losmen Bu Broto jadi tantangan tersendiri buat Putri Marino. Sebab dia yang berasal dari Bali harus berbahasa Jawa sesuai skenario.
"Jadi tantangannya dialog bahasa Jawa itu selama syuting film Losmen Bu Broto," kata Putri Marino saat jumpa press, di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (23/9/2021).
Putri Marino begitu mendalami peran tersebut hingga di kehidupan nyata. Syuting selesai, dia sering tak sengaja menggunakan diksi bahasa Jawa.
"Kalau ditanya dan nggak tahu, ya jawabnya 'mboh'," ujar dia.
Baca Juga: Putri Marino Sempat Ragu Bintangi Film Losmen Bu Broto
Jeng Pur yang dimainkan Putri Marino di film Losmen Bu Broto dikisahkan sebagai anak tertua Pak Broto dan Bu Broto yang diperankan Mathias Muchus dan Maudy Koesnaedi.
Losmen Bu Broto adalah film drama Indonesia yang adaptasi dari serial TVRI berjudul Losmen. Film ini diproduksi oleh Paragon Pictures, Ideosource Entertainment, Fourcolours Films, dan Ideoworks.
Disutradarai oleh Ifa Isfansyah dan Eddie Cahyono serta diproduseri oleh Andi Boediman, film tersebut bakal tayang di bioskop 18 November 2021.