Seperti diketahui, Rizky Billar dan Lesti Kejora resmi menikah pada 19 Agustus 2021 di Hotel Intercontinental, Jakarta Selatan.
Dalam acara akad nikah yang disiarkan langsung Indosiar itu, Rizky Billar memberikan mas kawin US$ 72.300 atau sekitar Rp 1 miliar. Angka tersebut di ambil dari tanggal pertemuan mereka yaitu tanggal 23 Juli tahun lalu.
![Lesti Kejora dan Rizky Billar [Instagram/@lestykejora]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/09/11/62240-lesti-kejora-dan-rizky-billar.jpg)
Sepuluh hari setelahnya, Rizky Billar dan Lesti Kejora mengadakan resepsi pernikahan pada Minggu, 29 Agustus 2021.
Acara tersebut dihadiri sejumlah sahabat terdekatnya yang belum sempat datang di acara akad nikahnya.
Kemudian di channel YouTube RANS Entertainment milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang ditayangkan secara langsung, Rizky Billar dan Lesti Kejora mengakui kalau mereka telah menikah siri pada awal 2021. Selain itu, Lesti juga mengaku saat ini tengah berbadan dua.