Suara.com - Grup idol Kpop BTS hadir di United Nations General Assembly atau Majelis Umum PBB ke-76. Di hadapan para memimpin bangsa, tujuh member Bangtan Boys ini memberikan pidato tentang generasi muda. Berikut deretan kutipan pidato BTS di UNGA 2021.
Bersama Presiden Korsel, Moon Jae In, BTS ditunjuk sebagai utusan khusus presiden atau Special Presidential Envoy for Future Generation and Culture dalam sidang umum yang berlangsung pada Senin (20/9/2021).
Setiap member memiliki kesempatan untuk berbicara di podium UNGA ke-76. Mereka menyorot soal generasi muda di masa pandemi, vaksin, hingga perubahan iklim.
Untuk lebih jelasnya, simak deretan kutipan pidato BTS di UNGA 2021 berikut ini.
Baca Juga: Isi Pidato BTS di Sidang Umum PBB, Ogah Sebut Generasi Tersesat hingga Vaksin
1. "Alih-alih menyebut generasi corona sebagai 'lost generation', istilah 'welcome generation' lebih tepat. Kami akan menjadi generasi yang menyambut perubahan," kata Jin.
2. Ini bukan generasi yang hilang, tapi generasi yang melakukan tindakan mengagumkan dengan pilihan terbatas," jelas RM.
3. Anak-anak ini mencoba mempelajari dan mencoba hal-hal baru, bagaimana agat mereka tidak tersesat. Mereka menemukan keberanian baru dan mengambil tantangan baru," ucap Jimin.
4. "Ada masanya selama dua tahun terakhir ini aku merasa bingung dan bermasalah, tapi tetap saja, kami punya orang-orang yang berteriak lantang, 'Ayo tetap semangat, mari kita buat momen yang terindah dan kondisi ini," beber Jin.
5. "Masa-masa itu adalah masa yang sulit untuk kita, untuk segala hal yang pandemi ambil dari diri kita, kondisi yang membuat kit sadar betapa berartinya setiap momen dalam hidup kita, yang tidak kita sadari sebelumnya," ujar Suga
Baca Juga: Lukisan yang Terinspirasi dari Jimin BTS Dipamerkan di Museum Seni Hangaram
6. Aku harap kita tidak menganggap masa depan sebagai kegelapan yang suram. Kita punya orang-otnag yang peduli dan tengah mencari jawaban. Masih ada banyak halaman yang tersisa dalam cerita kita," lanjut V BTS.
7. "Aku tahu bahwa banyak anak muda yang tertarik isu lingkungan hidup dan mengambil bidang studi ini. Masa depan adalah wilayah yang belun tereksplorasi dan inilah masa tempat kami akan menghabiskan sebagaian waktu kami. Dan mereka kini sedang mencari jawabannya," kata RM menyoal isu lingkungan hidup.
8. "Aku akan menggunakan kesempatan ini untuk mengatakan, kami bertujuh telah divaksinasi," terang J-Hope mengungkap soal vaksin Covid-19.
9. "Aku percaya, tidak lama lagi kita bisa bertemu secara tatap muka. Sampai hari itu tiba, mari mengisi hari-hari dengan hal positif," sambung V.
Itulah deretan kutipan pidato BTS di UNGA 2021 yang menginspirasi generasi muda di masa pandemi Covid-19. Bagaimana menurutmu?