Suara.com - Sebagian orang di dunia ini memilih untuk berpindah keyakinan agar bisa bersatu dengan pasangan yang dicintainya, termasuk para artis. Ketika pada akhirnya bercerai, ada yang kembali ke agama yang dianut sejak lahir. Tapi, ada pula artis tidak kembali ke agama semula setelah cerai.
Mereka telah yakin dengan apa yang dianutnya sehingga merasa tak perlu lagi kembali ke agama yang semula dianutnya.
Lalu siapa saja artis tidak kembali ke agama semula setelah cerai? Yuk, simak di bawah ini!
1. Lulu Tobing
Baca Juga: 9 Nama Asli Artis Senior Indonesia, Titiek Puspa Puspa Punya Tiga!
Lulu Tobing mulanya menganut agama Kristen. Ia lalu memutuskan untuk menjadi mualaf saat menikah dengan suami pertamanya, Danny Bimo Hendro Utomo Rukmana.
Sepuluh tahun berumah tangga, ia akhirnya bercerai hingga menikah lagi. Namun, Lulu Tobing tetap teguh memeluk agama Islam.
2. Alice Norin
Alice Norin sudah terbiasa dengan keberagaman agama di keluarganya yang sebagian memeluk agama Islam dan sebagian merupakan umat Kristiani. Ia sendiri mulanya seorang Kristen.
Saat menikah dengan DJ Riri, Alice memutuskan untuk menjadi mualaf. Sayang seribu sayang, pernikahannya harus berakhir di meja hijau.
Baca Juga: Bule Mualaf Asal Australia Digugat Cerai Selebgram Dellu Uyee: Susah Komunikasi
Kendati demikian, Alice tetap bertahan dengan keyakinannya sebagai seorang muslim hingga ia menikah lagi.
3. Tamara Blezynski
Ibunda dari Teuku Rassya ini memutuskan menjadi mualaf pada tahun 1995. Dua tahun kemudian, ia menikah dengan Teuku Rafly Pasha.
Tamara memang menjadi mualaf bukan semata karena ingin menikah. Buktinya, hingga bercerai dari Teuku Rafly lalu menikah dengan Mike Lewis, Tamara tetap memeluk agama Islam.
4. Larissa Chou
Sejak kecil, Larissa Chou lebih banyak mempelajari agama Budha dan Kristen. Ia lalu memutuskan untuk mualaf saat dinikahi oleh Alvin Faiz pada tahun 2015.
Sayang, pernikahan tersebut hanya bertahan seumur jagung. Meski begitu, hingga kini Larissa Chou tetap memeluk agama Islam.
5. Ray Sahetapy
Aktor legendaris Ray Sahetapy menjadi mualaf tahun 1992, saat sudah sebelas tahun membina rumah tangga dengan Dewi Yull.
Pernikahan mereka berakhir di perceraian, tetapi Ray tetaplah seorang muslim sampai sekarang.
Itu dia artis tidak kembali ke agama semula setelah cerai.
Kontributor : Chandra Wulan