Cover Lagu, Charly Van Houten Gelontorkan Rp 10 Miliar

Rena Pangesti Suara.Com
Jum'at, 17 September 2021 | 09:33 WIB
Cover Lagu, Charly Van Houten Gelontorkan Rp 10 Miliar
Anang Hermansyah saat berbincang dengan Charly Van Houten soal aktivitas saat ini [YouTube: Ngobrol Asix]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pandemi tak membuat musisi Charly Van Houten berhenti berkarya. Pelantun Saat Terakhir itu melirik YouTube dan mulai mengcover sejumlah lagu.

Charly Van Houten tidak sembarangan membawakan ulang lagu-lagu dari penyanyi aslinya. Ia meminta izin sekaligus membayar atas biaya cover lagu yang ternyata berjumlah ribuan.

"Ada 2021 lagu," kata Charly Van Houten kepada Anang Hermansyah di kanal YouTube Ngobrol Asix, Kamis (16/9/2021).

Untuk saat ini Charly Van Houten menerangkan sudah ada 600 lagu yang siap tayang di kanal YouTubenya. Bagi mantan vokalis ST 12, apa yang dilakukannya sebagai bentuk apresiasi kepada penyanyi Tanah Air.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Hamil, Anang Hermansyah Bagikan 7,5 Ton Beras

Anang Hermansyah saat berbincang dengan Charly Van Houten soal aktivitas saat ini [YouTube: Ngobrol Asix]
Anang Hermansyah saat berbincang dengan Charly Van Houten soal aktivitas saat ini [YouTube: Ngobrol Asix]

"Aku mengcover lagu sendiri atau orang Indonesia, termasuk lagu mas Anang. Tetap pakai gaya Charly dan mengurus izin dengan baik," terang Charly Van Houten.

Anang Hermansyah jelas terkejut mendengar pengakuan Charly Van HouTen. Tentu saja dengan jumlah yang ribuan, biayanya pun tidak sedikit.

"Itu satu lagu kamu bayar berapa untuk (mengurus) perizinan Rp 5 juta? Rp 5 juta dikali 2000 lagu? Ya ada Rp 10 m-an (miliar)," ungkap Anang Hermansyah saat mengkalkulasi.

Charly Van Houten tidak menampik biayanya terbilang besar. Malah ada satu lagu yang mencapai belasan juta rupiah.

Charly Van Houten [YouTube: Ngobrol Asix]
Charly Van Houten [YouTube: Ngobrol Asix]

"Lumayan mas. Ada yang Rp 15 juta bayarnya. Itu lagu Jawa Timur itu ada yang lagi hits," terang penyanyi 41 tahun itu.

Baca Juga: Blak-blakan Anang Hermansyah Saat Jadi Anggota DPR, Pernah Diajak Maling Duit Rakyat

Anang Hermansyah yang juga musisi kembali membuat perhitungan lain. Ia mengatakan biaya Rp 5 juta tersebut baru izin, belum termasuk biaya produksi.

"Total satu lagu bisa habis Rp 20 juta sama video," ucap suami Ashanty ini.

Anang Hermansyah refleks berdecak kagum dengan proyek baru Charly Van Houten yang akan meng-cover 2.021 lagu.

Charly Van Houten [YouTube: Ngobrol Asix]
Charly Van Houten [YouTube: Ngobrol Asix]

"Kaya banget kamu, duitnya banyak? Lah Rp 10 miliar lho, hari gini dan pada saat keadaan seperti ini," kata Anang Hermansyah.

Dengan merendah dan sambil tertawa, Charly mengatakan, "Nggak lah mas, "

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI