Suara.com - Susi Pudjiastuti dan Deddy Corbuzier sedikit berdebat mengenai penggunaan obat. Mentalis 44 tahun itu menegaskan, seseorang yang sakit umumnya minum obat.
"Kalau orang sakit ya minum obat. Orangtua mengajarkan hal itu kepada anaknya," kata Deddy Corbuzier di kanal YouTubenya, Kamis (16/9/2021).
Namun hal itu tidak berlaku bagi Susi Pudjiastuti dan anak-anaknya. Jika mereka sakit, keluarga ini hanya perlu beristirahat dan menggunakan bahan makanan di rumah.
"Buat saya tidak. Saya mengajarkan anak-anakku untuk tidak mengonsumsi obat," terang Susi Pudjiastuti.
Baca Juga: Muncul Boikot YouTube Deddy Corbuzier, Gegara Nyinyiri Santri Tutup Telinga
Mendengar jawaban ini, Deddy Corbuzier tertawa. Sementara Susi Pudjiastuti melanjutkan penjelasannya.
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan ini memberikan contoh, "Kalau anak saya panas tiga hari, saya kompres."
"Itu berbahaya kalau kata-kata dokter," ujar Deddy Corbuzier menimpali.
Susi Pudjiastuti menerangkan metode yang dilakukan. Ia akan memantau perkembangan kondisi tubuh anak-anaknya. Perawatan seperti kompres dan menurunkan suhu tubuh dengan mengelap badan juga dilakukan.
"Kalau panasnya tinggi sekali pakai cuka dicampur air ditaruh di tempat yang ada limpa, kelenjar getah beningnya, di ketiak, bawah lutut," kata Susi menerangkan.
Baca Juga: Perkara Obat, Deddy Corbuzier Debat dengan Susi Pudjiastuti
"Itu berhasil?" tanya Deddy Corbuzier.
Susi Pudjiastuti menjawab, "Setelah tiga hari saya berikan anak-anak makanan yang berkualitas baik."
Bukan hanya anak-anak, Susi Pudjiastuti juga mengonsumsi makanan serupa. Ia bahkan hanya sekali dalam setahun makan-makanan cepat saji.
"Kalau saya makan begitu, perutnya suka bermasalah," tandasnya.