Zikri Daulay Ungkap Calonnya, Bukan Gimmick Film atau Pasangan

Rena Pangesti Suara.Com
Sabtu, 11 September 2021 | 19:18 WIB
Zikri Daulay Ungkap Calonnya, Bukan Gimmick Film atau Pasangan
Zikri Daulay [Rena Pangesti/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Zikri Daulay sukses membuat warganet bertanya-tanya mengenai sosok calon. Banyak yang menduga, sang aktor hendak memperkenalkan pasangan hingga gimmick film.

Tapi ternyata, semua dugaan itu salah. Sebab, calon tersebut adalah bisnis terbaru kakak Syakir Daulay.

"Ini adalah calon baru gue, bisnis gue. Parfum, gue sudah cinta banget dan kenalan serta riset lama banget," kata Zikri Daulay di Instagram, Sabtu (11/9/2021).

Zikri Daulay pun membantah telah mengerjai sejumlah warganet karena ucapan selama ini. Mantan suami Henny Rahman itu berdalih hanya menyebut calon, bukan menyinggung ke arah pernikahan.

Zikri Daulay saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (23/8/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Zikri Daulay saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (23/8/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Gue nggak nge-prank. Nggak ada kabar gue mau nikah. Gue cuma bilang calon, inilah calon bisnis baru gue," terang aktor 26 tahun tersebut.

Ia menambahkan, "Ini adalah tanggung jawab gue, untuk anak gue Zayn juga."

Klarifikasi Zikri Daulay mendapat tanggapan beragam dari warganet. Ada yang mendukung, tak sedikit pula yang menyampaikan kekecewaan.

"Bisnis, bisnis, bisnis. Dikira bakal cepet nikah juga," tulis @gallery_umma_khaula.

Zikri Daulay dan wanita yang diduga menjadi calonnya (Instagram)
Zikri Daulay dan wanita yang diduga menjadi calonnya (Instagram)

"Semoga sukses Zikri, amiin," ucap @riadianasanti5.

Baca Juga: 'Calon'-nya Dituding Bagian dari Gimmick Film, Zikri Daulay Bantah Tegas

"Langsung blok ah, nggak seru tau," kata @damhaika7595.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI