7. Ikbal Fauzi Firdaus dan Novia Giana Nurjanah

Ikbal Fauzi Firdaus dikenal berkat perannya sebagai Rendy dalam sinetron Ikatan Cinta. Artis ganteng itu rupanya sudah menikah dengan wanita bernama Novia Giana Nurjanah melalui proses taaruf.
Ikbal dan istri berkenalan saat Idul Adha tahun 2020. Keduanya memutuskan untuk menikah pada 23 Maret 2021 setelah tiga kali bertemu. Rumah tangga mereka harmonis dan jauh dari gosip miring.
8. Yulia Rachman dan Alzipco Hefzi

Yulia Rachman menikah dengan pria bernama Alzipco Hefzi pada 18 April 2015. Pernikahan ketiganya ini diawali oleh taaruf. Sebelumnya Yulia pernah gagal berumah tangga hingga dua kali.
Yulia bertemu dengan Alzipco dan menjalani proses taaruf selama tiga bulan. Setelah mantap, mereka memutuskan untuk melanjutkan hubungan ke jenjang pernikahan. Rumah tangga mereka langgeng hingga sekarang.
Nah, itulah 8 artis taaruf dengan non seleb dan membangun rumah tangga yang harmonis. Semoga tetap langgeng hingga akhir!
Kontributor : Chusnul Chotimah
Baca Juga: 7 Potret Terkini Pemain Film 5 cm, Sebagian Sudah Jadi Orang Tua