Suara.com - Haruto merupakan salah satu member TREASURE. Jika kamu mengaku penggemar boy grup YG Entertainment ini, ada beberapa fakta menarik Haruto yang nggak boleh kamu lewatkan ya.
TREASURE memulai debutnya dengan 12 member, dan empat di antaranya adalah orang Jepang. Selain Haruto, ada Mashiho, Asahi, dan Yoshi yang juga orang Jepang. Sementara Hyunsuk, Jihoon, Jaehyuk, Doyoung, Junkyu, Yedam, Jeongwoo dan Junghwan merupakan member asal Korea.
Haruto bertanggung jawab atas posisi rapper utama di TREASURE. Haruto adalah member pertama yang diumumkan sebagai anggota TREASURE. Mengetahui fakta itu, kamu mungkin berpikir bahwa Haruto sangat berbakat. Faktanya ia memang sangat berbakat. Selain berbakat, Haruto juga memiliki sejumlah fakta menarik yang kamu wajib tahu. Apa saja? Yuk kepoin tujuh fakta menarik Haruto TREASURE dibawah ini.
1. Nama Asli Haruto
Baca Juga: Hengkang dari YG Entertainment, Sandara Park Dikabarkan Gabung ABYSS Company
Haruto adalah orang Jepang, dan nama belakangnya adalah Watanabe. Idol kelahiran 2004 tersebut menggunakan Haruto sebagai nama panggungnya di TREASURE.
Kadang-kadang, orang memanggilnya Ruto atau Haru singkatnya. Ada juga beberapa julukan yang diberikan kepada Haruto oleh penggemarnya. Nama Inggrisnya adalah Travis.
2. Haruto Anak Tertua
Watanabe Haruto lahir pada 5 April 2004. Ia lahir dan besar di sana Prefektur Fukuoka. Haruto tinggal bersama keluarganya yang terdiri dari orangtua dan seorang adik perempuan.
Haruto mungkin adalah salah satu member termuda di TREASURE. Namun Haruto adalah anak tertua di keluarganya. Ia juga sangat dekat dengan keluarganya.
Baca Juga: Luar Biasa! Album Solo Pertama Lisa BLACKPINK Sukses Raih 700.000 Pre-Order
3. Ibunda Haruto Bucin BIGBANG
Orangtua Haruto sama-sama masih muda. Mereka telah menjadi penggemar K-Pop sejak Haruto masih kecil. Ayah dan ibu Haruto adalah penggemar berat grup idola YG Entertainment termasuk BIGBANG dan 2NE1.
Itu bisa menjadi alasan mengapa Haruto akrab dengan K-Pop meskipun berasal dari Jepang. Haruto muda pernah memiliki rambut rumput laut seperti G-Dragon karena ibunya adalah penggemar BIGBANG.
4. Gabung YG di Usia 12 Tahun
Lahir dari orangtua K-Popers, Haruto belajar menari dan sedikit rap ketika masih kecil. Haruto cukup berani untuk mengikuti audisi saat masih berusia 12 tahun. Saat itu ia masih kelas satu SMP. Haruto mengikuti audisi untuk cabang YG Entertainment di Jepang. Ia bertemu Yoshi, sesama member TREASURE. Keduanya ikut audisi bersama meskipun mereka tidak saling mengenal saat itu.
Untungnya, Haruto lulus audisi dan Yoshi juga. Mereka berlatih di cabang YG Entertainment di Jepang bersama dengan trainee lain seperti Mashiho dan Asahi. Pada Januari 2017, Haruto lulus audisi untuk cabang YG Entertainment di Jepang.
5. Member TREASURE Pertama yang Diperkenalkan
Masa trainee Haruto hampir 4 tahun. Pada 2018, Haruto ditunjuk menjadi peserta YG Treasure Box di Korea. Haruto termasuk dalam lineup untuk Treasure ketika dia berusia 14 tahun.
Tidak hanya itu, Haruto juga menjadi member pertama yang diperkenalkan ke publik. Begitu diperkenalkan, banyak penggemar yang penasaran dengan sosoknya yang ganteng, imut dan berbakat.
6. Nggak Bisa Makan Pedas
Awalnya penggemar menebak bahwa Haruto tidak bisa makan makanan pedas karena ia pernah makan makanan buatan Jihoon dan langsung minum susu. Namun ternyata ia memang tidak bisa makan pedas.
Dalam salah satu acara bersama penggemar, ada yang bertanya pada Haruto apakah ia bisa makan makanan pedas. Haruto bilang ia benar-benar tidak bisa makan makanan pedas.
7. Merasa Paling Ganteng di TREASURE
Haruto berpikir bahwa Hyunsuk memiliki visual terbaik alias paling ganteng dibandingkan dengan yang lain. Namun ia berpikir bahwa visualnya mengalahkan Hyunsuk. Jadi ia merasa paling ganteng di TREASURE.
Haruto juga pernah mengatakan bahwa pesonanya adalah wajah tampan, kaki panjang, dan mata yang menarik. Tiga frase Haruto yang menggambarkan dirinya adalah "tampan," "rapper termuda," "fisik." Tampan dan percaya diri, itu adalah Haruto! Nah, itu dia beberapa fakta menarik Haruto TREASURE, idol YG asal Jepang yang ganteng dan berbakat. Idola siapa nih?
Kontributor : Chusnul Chotimah