![Coki Pardede [YouTube/Majelis Lucu]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/09/02/65221-coki-pardede-youtubemajelis-lucu.jpg)
Kasat Narkoba Polres Tangerang Kota, Pratomo Widodo, mengatakn Coki Pardede telah menjalani rehabilitasi. Komika 33 tahun itu dibawa ke RSKO Cibubur pada Sabtu (4/9/2021) malam.
“Jadi malam ini saudara CP kita lakukan rehab karena sebelumnya ada permohonan pengajuan rehabilitasi. Lokasinya di RSKO ya, daerah Cibubur,” kata Pratomo, di kantornya, Sabtu (4/9/2021).
3. Diboikot, Saipul Jamil Minta Maaf: Saya Sudah Menebus Kesalahan Saya
![Ekspresi bahagia Pedangdut Saipul Jamil saat meninggalkan Lembaga Permasyarakatan Cipinang, Jakarta Timur, Kamis (2/9/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/09/02/69109-ekspresi-bahagia-pedangdut-saipul-jamil-saat-meninggalkan-lembaga-permasyarakatan-cipinang-jakarta.jpg)
Saipul Jamil akhirnya angkat bicara perihal pro kontra kemunculan di layar kaca televisi hingga petisi pemboikotan di laman change.org viral. Sadar dirinya menjadi perbincangan, pedangdut 41 tahun itu meminta maaf kepada publik.
Permintaan maaf itu disampaikan dalam acara Rizky Billar dan Lesti Kejora, Hajatan Sukses yang disiarakan secara langsung di ANTV pada Minggu (5/9/2021).
4. Jadi Suami Lesti Kejora, Rizky Billar Resmi Dapat Gelar Panduko Rajo
![Rizky Billar dan Lesti Kejora [Instagram/@Rizkybillar]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/09/05/61841-rizky-billar-dan-lesti-kejora-instagramatrizkybillar.jpg)
Rizky Billar resmi mendapat gelar Panduko Rajo usai mempersunting Lesti Kejora. Gelar itu merupakan salah satu tradisi adat Minang yang bernama Malewakan Gala.
Baca Juga: ICJR: Cara Polisi Sasar Orientasi Seksual Coki Pardede Langgar HAM
Melewakan Gala merupakan pemberian gelar kepada seorang pria yang baru saja melangsungkan akad nikah. Pemberian gelar ini biasanya dilakukan tepat setelah prosesi akad nikah dilangsungkan.