Profil Vicky Zhao, Artis yang Jejaknya Dihapus oleh Pemerintah China dari Internet

Kamis, 02 September 2021 | 18:01 WIB
Profil Vicky Zhao, Artis yang Jejaknya Dihapus oleh Pemerintah China dari Internet
Vicky Zhao. [Instagram/vicki_zhaowei]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Potret Terbaru Vicky Zhao, Pemeran Putri Huan Zhu. (Instagram/@vicky_zhaowei)
Potret Terbaru Vicky Zhao, Pemeran Putri Huan Zhu. (Instagram/@vicky_zhaowei)

Vicky Zhao menikah dengan seorang pengusaha kaya asal Singapura bernama Huang You Long di tahun 2008 silam. Keduanya dikaruniai seorang anak perempuan yang diberi nama Huang Xing. Namun, belakangan ini ada gosip bahwa Vicky Zhao dan suaminya telah berpisah. Isu tersebut bereda setelah Vicky Zhao menghapus semua postingan tentang suaminya di Instagram. 

Isu peceraian tersebut semakin diperkuat saat Vicky Zhao terlihat akrab dan bahkan memberikan bunga kepada seorang pria yang usianya jauh lebih muda darinya. Sementara itu, sang suami, Huang You Long, sempat dikabarkan tengah mengalami masalah finansial dan bahkan disebut tak mampu melunasi utang-utangnya.

Itulah profil Vicky Zhao, aktris ternama yang jejak digital-nya saat ini sedang dicekal oleh pemerintah China, entah karena dugaan masalah penggelapan pajak atau karena hubungan dekatnya dengan Alibaba. Semoga masalahnya dapat terselesaikan dengan baik ya. 

Kontributor : Wahyu Panca Handayani

REKOMENDASI

TERKINI