Suara.com - Banyak idola K-Pop yang memiliki hewan peliharaan, dan sebagian besar dari mereka menyukai anjing atau kucing.
Berbeda dengan kebanyakan artis, Beomgyu TXT justu memilih burung beo sebagai hewan peliharaannya. Ia menamaninya sebagai 'Toto'.
Berdasarkan Koreaboo, Toto merupakan jenis burung beo Turquoise Fronted Amazon. Ukurannya sedang dan panjangnya bisa mencapai 37,5 cm.
Banyak penggemar penasaran mengapa pria 20 tahun ini memilih memelihara burung beo.
Baca Juga: "Butter" BTS Pecahkan Rekor Lagi & TXT Kembali Masuk 10 Besar Billboard 200
Saat diwawancara majalah Weverse, Beomgyu menceritakan bahwa awal mula dirinya memiliki Toto justru karena seekor anak anjing.
Beomgyu mengatakan bahwa sekitar 10 tahun lalu ia pernah memiliki anjing, yang diberikan ketika ia berulang tahun pada 2 Juni. Karena itu, Beomgyu saat itu menamaninya sebagai June.
Namun, kedua orang tua Beomgyu merasa memiliki anjing memerlukan tanggung jawab yang besar. Akhirnya June dilepaskan.
"Dua hari setelah kami membawanya pulang, orang tuaku berkata kami tidak bisa merawatnya karena kami tidak punya waktu untuk memberikan perhatian penuh kepada June," tuturnya.
Boemgyu mengaku saat itu ia sangat sedih sampai menangis hampir 8 jam. Hingga akhirnya pada suatu hari ibunya mempertemukannya dengan Toto.
Baca Juga: 'The Chaos Chapter:FREEZE' TXT Kembali Masuk Top 10 Billboard 200
"Kami kemudian menemukan Toto dan untuknya ibuku bisa merawatnya dengan baik ketika dia sendirian di rumah," sambungnya.
Ia mengaku awalnya cukup aneh memiliki seekor burung beo, tapi seiring waktu mereka menjadi akrab.
"Awalnya terasa agak aneh, tapi saat Toto bertengger di tangan atau bahuku, aku jadi terikat padanya," tandasnya.