Chef Juna Tak Terima Dicap Sombong

Ferry Noviandi Suara.Com
Rabu, 01 September 2021 | 14:52 WIB
Chef Juna Tak Terima Dicap Sombong
Chef Juna [Instagram/@junarorimpandeyofficial]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Chef Juna mengetahui bahwa dirinya dikenal sebagai orang yang galak dan juga inspiratif. Namun ia juga sadar bahwa warganet sering memberikan stereotip mengenai dirinya yang tampak sombong.

Lewat wawancara di podcast "Bicara Cinta" yang dipandu oleh Cinta Laura, Chef Juna melakukan klarifikasi mengenai asumsi orang terhadap dirinya yang sombong, Minggu (29/8/2021).

Cinta Laura [podcast Puella ID]
Cinta Laura [podcast Puella ID]

"Kalau galak itu relatif ya, terserah kalian mau nilai itu. Kalo sombong, nah ini yang aku mau nentang," kata Chef Juna.

Chef Juna, ia tak menemukan ciri-ciri orang sombong yang selama ini ia ketahui. Juri Masterchef ini tak merasa sok kegantengan, atau pamer kekayaan.

Baca Juga: Alasan Chef Juna Tumbuh Jadi Anak Nakal Saat Masih Muda

"Sombong itu, kalau di mataku ya, sombong karena kamu good looking. Saya nggak pernah menganggap diri sendiri good looking atau enggak acting like that. Sombong karena kamu banyak duit atau kaya, saya paling tidak pernah pamer-pamer harta bahkan kadang-kadang kalau ditanya 'ini harganya berapa?' Itu aja enggak mau jawab, males sebut angka," imbuh Chef Juna.

Potret Chef Juna di MasterChef Indonesia. [Instagram/storyjuna]
Potret Chef Juna di MasterChef Indonesia. [Instagram/storyjuna]

Juga soal profesinya sebagai seorang chef atau koki. Suami DJ Citra Anindya ini tak pernah merasa dirinya paling jago masak.

"Terus sombong bisa jadi karena show off merasa diri paling jago, dalam hal ini mungkin memasak, atau menjadi seorang chef paling jago. Itu tidak pernah keluar dari mulutku ataupun cara berpikirku, jadi yang itu mau ditentang," ucap Chef Juna.

Menghadapi stereotip ini, Chef Juna mengatakan bahwa apa yang orang lihat secara fisik itu hanya sebuah atribut, Namun, seorang lelaki bisa disebut jantan bila mempunyai harga diri dan integritas.

"Jadi laki itu masalah kekayaan, penampilan dan lain sebagainya, atribut seperti itu, menurut aku itu adalah nilai tambahannya. Tapi jadi laki tuh yang paling penting yang bisa kita pegang itu adalah harga diri dan integritas dan itu yang selalu my value," tutur Chef Juna.

Baca Juga: Chef Juna Benarkan Pernah Diculik Hingga Disiksa

"Jadi intinya adalah kita ngomong apa, kita harus lakukan," katanya melanjutkan.

Chef Juna dikabarkan telah meninggalkan MasterChef Indonesia lewat postingan dengan caption salam perpisahan. Pemilik nama asli Junior John Rorimpandey ini sendiri sudah menjadi juri dari MasterChef Indonesia sejak musim awal 2011.

[Kathy Puteri Utomo]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI