Into the Night menceritakan tentang isu radiasi matahari yang mampu mendatangkan bencana bagi kehidupan manusia. Para manusia harus menghindari sinar matahari.
Di musim kedua ini, cerita berlanjut saat para manusia yang tersisa telah dibawa dengan kapal malah menemui masalah baru.
Ketika mereka sudah bersembunyi di dalam bunker, mereka harus menemui masalah, bencana yang bertubi-tubi, hingga terjadi konflik dengan kru tentara.
3. Lucifer: The Final Season

Serial Lucifer tayang pertama kali pada 2016. Para penggemarnya telah menunggu-nunggu kelanjutan serial thriller ini. Pada awalnya, Lucifer hanya diproduksi sampai season 5.
Namun, para penggemarnya sangat menginginkan kelanjutan serial ini hingga saat ini Lucifer lanjut pada musim keenam dan menjadi musim terakhirnya.
Lucifer bercerita tentang penguasa neraka yang bosan dengan kehidupan neraka dan memutuskan untuk datang ke bumi mengelola klub malam.
Serial thriller ini dibintangi oleh Tom Ellis sebagai Lucifer. Lucifer akan tayang menyapa penggemarnya pada 10 September mendatang.
4. Squid Game
Baca Juga: Lovers of the Red Sky Tayang, Ini 4 Alasan Nonton Drakor Kim Yoo Jung dan Ahn Hyo Seop

Pada September ini juga akan tayang serial thriller besutan sutradara Korea Selatan. Serial thriller tersebut berjudul Squid Game. Squid Game akan tayang di Netflix pada 17 September mendatang.