Suara.com - Atta Halilintar ternyata alami ketakutan berlebih usai istrinya, Aurel Hermansyah, keguguran. Karenanya, saat sang istri kembali berbadan dua, dia memilih merahasiakannya cukup lama dari publik.
"Oh dia (Atta Halilintar) parno banget," kata Aurel Hermansyah saat jadi bintang tamu di Kopi Viral, Senin (30/8/2021).
"Diam-diam banget. Karena benar kata Aurel tadi, maunya (bocorkan kehamilan) setelah tiga bulan aja," ujar Atta Halilintar menimpali.
Menurut Atta, bukan hal mudah menyembunyikan kehamilan Aurel Hermansyah. Sebab kehidupan mereka selalu mencuri perhatian publik.
Baca Juga: Atta Halilintar Bagi-bagi Uang, Permintaan Aming Curi Perhatian
"Sebenarnya karena hidup kita di entertainment kan konsumsi publik ya, walaupun disembunyikan tapi semua orang itu tau," ujar Atta Halilintar.
"Nggak perlu kelur dari mulut kita pun semua orang itu tau, kayak bulan pertama, kedua, ketika. Cuma setiap media nanya konfirmasi pasti aku bilangnya nggak mau ngomong sekarang," katanya lagi.
Atta Halilintatlr tadinya berencana menyembunyikan kehamilan Aurel Hermansyah hingga di usia enam bulan. Namun istri tercinta menolak karena selalu disebut gemuk.
"Malah aku tadi mintanya setelah enam bulan aja deh biar lebih yakin, jangan umumin apa-apa. Tapi dia (Aurel) nggak mau, dia bilang ‘aku udah dibilang semua orang gendut nggak mau’," ujar Atta Halilintar.
Aurel Hermansyah dan Atta Halilitar baru saja mengungkap jenis kelamin calon anak mereka dengan menggelar acara gender reveal. Calon anak mereka ternyata berjenis kelamin perempuan.
Baca Juga: Dipesan Khusus, Berapa Harga Dress Aurel Hermansyah di Acara Gender Reveal?
Sebelumnya, Atta Halilintar mengumumkan kehamilan Aurel Hermansyah yang kedua setelah sebelumnya mengalami keguguran. Kehamilan sang istri sudah menginjak tiga bulan.