Suara.com - Bagi Anda yang pernah ke Bali, tentu tak asing dengan toko oleh-oleh yang Krisna bukan? Nah, pemilik toko oleh tersebut adalah Ajik Krisna yang baru-baru ini rumahnya dikunjungi Boy William. Seperti apa potret rumah Ajik Krisna pemilik toko oleh-oleh di Bali ini?
Ajik Krisna adalah pemilik Krisna Oleh-oleh Bali. Baru-baru ini Boy William berkesempatan mengunjungi rumahnya yang nyaman dan luas.
Penasaran seperti apa potret rumah Ajik Krisna pemilik toko oleh-oleh Bali ini? Berikut penampakannya.
1. Begitu masuk ke dalam rumah, Boy WIlliam disambut dengan patung Dewa Krisna yang sedang meniup seruling.
Baca Juga: Ada Museum Golok, Intip Yuk 9 Potret Rumah Mewah Haji Bolot
2. Rumah Ajik Krisna ini juga dihiasi relief di beberapa dindingnya. Relief tersebut berbentuk ukiran khas Bali dan bentuk tanaman penghidupan seperti bambu dan rumpun padi.
3. Alih-alih memasang foto, Ajik Krisna memilih memasang lukisan potret keluarganya.
4. Bagian belakang rumah Ajik Krisna terdapat taman dan kolam renang yang luas.
5. Bagian dapur rumah Ajik Krisna ini cukup simpel tapi tersedia bahan makanan yang cukup lengkap.
6. Pemandangan dari pintu belakang rumah Ajik Krisna. Selain taman dan kolam renang, ada pula kolam ikan yang terisi koi cukup besar.
Baca Juga: Jarang Tersorot, 7 Potret Rumah Dono Warkop di Kampung yang Sederhana Banget
7. Ajik Krisna juga memiliki gazebo yang ia gunakan untuk ruang makan bersama.
8. Sebagai pebisnis sukses, Ajik Krisna juga mengoleksi beberapa mobil sport mewah.
9. Ada pula ruang meeting di bagian atas rumah Ajik Krisna.
10. Salah satu kamar di rumah Ajik Krisna yang minimalis dengan mengepankan pencahayaan dan sirkulasi udara.
11. Ajik Krisna juga mengajak Boy Wiliam ke pura sembahyang dengan mengusuri sawah dan hutan di belakang rumahnya.
Itulah potret rumah Ajik Krisna pemilik toko oleh-oleh di Bali. Keren bukan?