Hanung Bramantyo Sandingkan Foto Masa Kecil dengan Foto Anak Bungsu: Mirip Banget!

Wajah Hanung masa kecil dengan putra bungsu bak pinang dibelah dua!
Suara.com - Hanung Bramantyo saat ini sudah dikaruniai 6 orang anak. Ia dikaruniai seorang putra dari pernikahan sebelumnya dan 5 orang anak dari pernikahannya dengan Zaskia Adya Mecca.
Anak bungsunya, Bhaj Kama kini baru berusia satu tahun. Bocah yang akrab disapa Kama itu begitu lengket dengan sang ayah.

Dibanding dengan anak-anaknya yang lain, Kama disebut paling mirip dengan Hanung. Seperti yang terlihat dalam foto yang dibagikan sutradara terkenal itu di Instagram.
Ia menyandingkan foto masa kecilnya dengan Kama. Wajah mereka terlihat sangat mirip.

"Tebak mana yang @bhajkama dan mana yang bapaknya?" tulis Hanung lewat caption.
Kolom komentar postingannya langsung dibanjiri reaksi netizen. Banyak yang menyebut Kama dan sang ayah bak anak kembar.

"Bisa plek gitu ya mirip banget ," tulis netizen. "Ya Allah ,lha kok mirippp bangeet plek ketiplek," sahut yang lain.
"Ini anak kembar ya?" timpal netizen. "Anak kembar beda generasi," tulis netizen.
Baca Juga: Hanung Bramantyo Ngotot Ingin Ariel Tatum Jadi Babysitter, Zaskia Adya Mecca Kasih Peringatan Tegas