
Bapak satu anak ini kembali diterpa kabar miring dengan dituding menggunakan narkoba. Isu miring ini bermula dari akun Instagram @opposite6890.io yang mengunggah foto penampakan jenis sabu.
Foto yang diunggah pada Jumat (20/8/2021) itu perlihatkan sebuah bungkusan berisi butiran putih yang terdapat di bawah kasur. Admin akun tersebut juga menandai akun milik Alvin Faiz.
"Dibawah kasur Vin, coba tes rambut, biar fans fanatik mu mingkem," tulisnya pada caption.
Selain itu, akun anonim itu kembali membagikan video Alvin Faiz yang sedang berzikir. Mantan suami Larissa Chou itu terlihat tidak fokus.
"@alvin_411 Editan? Cek Postingan 29 Juli 2021. Coba fokus dulu, matanya jangan kemana mana. Lupakan dulu yang dibawah kasur," tulisnya sebagai caption.
Tidak menunggu lama, unggahan tersebut langsung ramai dikomentari netizen.
"Ngefly?" tanya @septianwijianto di kolom komentar.
"Dari awal video dulu ngeh banget kenapa nih anak kayak ada yang aneh mata juling-juling kayak nggak fokus," imbuh @v3101n.
"Kebanyakan ngelirik ciwiii,main gadget sama yang di bawah kasur," tambah @novie_ghozalihasan.
Baca Juga: Panas! Istri Kedua Ustadz Arifin Ilham Digugat Yayasan Az Zikra ke Pengadilan
Itulah deretan kontroversi Alvin Faiz yang kini tengah diterpa isu miring. Bagaimana menurutmu?