Suara.com - Mahar menjadi salah satu hal penting dalam pernikahan. Biasanya, uang tunai juga digunakan untuk mahar. Bahkan, sejumlah artis pakai mahar mata uang asing untuk pernikahan mereka. Mahar uang asing ini hanya salah satu di antara beberapa mahar berupa cincin, alat salat, hingga barang mewah.
Dengan menggunakan uang asing, tentu jumlah yang dibutuhkan lebih banyak dibandingkan menggunakan uang rupiah karena ditentukan melalui nilai kurs. Mata uang yang dipilih rata-rata dolar AS.
Lalu siapa saja artis pakai mahar mata uang asing untuk pernikahan mereka? Yuk, simak daftarnya berikut ini!
1. Tasya Kamila dan Randi Bachtiar
Baca Juga: Rizky Billar dan Lesti Kejora Nikah, Fitri Carlina Diundang Mendadak
Mantan penyanyi cilik Tasya Kamila resmi dipersunting kekasihnya, Randi Bachtiar, pada 5 Agustus 2018. Keduanya menikah setelah berpacaran selama 5,5 tahun.
Untuk mempersunting wanita pujaannya itu, Randi Bachtiar memberikan mahar berupa uang sebesar USD 5,818 atau setara Rp84 juta. Uang itu merupakan simbol dari tanggal, bulan, dan tahun pernikahan mereka.
2. Ussy Sulistiawati dan Andhika Pratama
Pasangan ini menikah dengan mahar seperangkat alat salat dan uang tunai USD 21, 1 Real, dan Rp2.012 yang juga merupakan simbol dari tanggal, bulan, dan tahun pernikahan mereka.
Selain sebagai simbol waktu, rupanya pemilihan mata uang dolar juga menyimpan harapan khusus. Saat itu, nilai kurs dolar cukup tinggi terhadap rupiah. Menurut Andhika, nilai dolar yang tinggi adalah simbol harapan untuk mereka saling menjunjung tinggi harkat dan martabat satu sama lain.
Baca Juga: Rizky Billar Pesan 50 Jas untuk Pernikahannya dengan Lesti Kejora, Harganya Fantastis
3. Risty Tagor dan Stuart Collin
Pasangan yang menikah pada tahun 2015 lalu ini juga memilih mata uang asing dolar AS, riyal, dan ringgit sebagai mahar. Jumlahnya membentuk angka 19415 yang merupakan simbol tanggal pernikahan mereka—yaitu 19 April 2015.
4. Fitri Tropica dan Irvan Hanafi
Artis kocak Fitri Tropica juga menerima mahar berupa uang asing dari pernikahannya dengan Irvan Hanafi pada 14 September 2014 lalu. Fitrop dinikahi Irvan dengan mahar berupa berlian seberat 31,9 gram dan uang tunai senilai 14 Euro, USD9, 2000 Yen dan 14 Real. Pemilihan beberapa mata uang dari berbagai negara tersebut menggambarkan destinasi liburan yang ingin mereka kunjungi.
5. Rizky Billar dan Lesti Kejora
Pasangan yang baru saja menikah pada 19 Agustus 2021 ini juga menggunakan mahar berupa uang asing, yaitu dolar AS. Jumlahnya sebesar USD72,300 atau setara Rp1,04 miliar rupiah. Mahar itu memiliki arti tersendiri.
"Bilangan ini adalah tanggal pertemuan kami. Bulan ketujuh tanggal 23," terang Rizky Billar.
Seperti diketahui sebelumnya, pertemuan Rizky Billar dan Lesti Kejora terjadi pada pertengahan 2020. Keduanya hadir di acara One Man Show yang dipandu Tukul Arwana.
Itu dia deretan artis pakai mahar mata uang asing untuk pernikahan.
Kontributor : Chandra Wulan